GridOto.com - Rencana pembangunan jalan Tol Lingkar Timur-Selatan Solo, Jawa Tengah, masih jadi buah bibir masyarakat sekitar.
Di tengah ramainya rencana proyek tersebut, usulan pembangunan Tol Wonogiri-Pacitan juga menjadi sorotan.
Usulan itu disampaikan Bupati Karanganyar, Juliyatmono, saat bertemu dengan Kepala Balai Bina Marga.
"Ternyata Balai Besar Bina Marga sudah berkomunikasi dengan perusahaan jalan Tol Solo-Ngawi," ucap Juliyatmono dikutip dari TribunSolo.com.
Juliyatmono mengatakan, perusahaan jalan Tol Solo-Ngawi ingin memperluas wilayahnya dengan membangun Tol Lingkar Timur-Selatan Solo.
Hal tersebut yang menjadi salah satu alasan pengelola jalan tol itu membidik sejumlah bidang tanah di tiga kabupaten, yakni Karanganyar, Sukoharjo, dan Klaten.
"Rencananya agar Tol Solo-Ngawi bisa terhubung ke Ngasem-Yogyakarta," tutur Bupati Karanganyar.
Namun Juliyatmono masih belum menyetujui rencana proyek pembangunan jalan Tol Lingkar Timur-Selatan Solo.
Menurutnya, proses pembangunan Tol Lingkar Timur-Selatan Solo itu tidak akan dikerjakan dalam waktu dekat ini.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | TribunSolo.com |
KOMENTAR