Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

GO Innova Zenix Max Experience

Alasan Sebelum Ceramic Coating Mobil Wajib Paint Correction Dulu

Ryan Fasha - Senin, 13 Februari 2023 | 21:30 WIB
Proses paint correction sebelum ceramic coating
Proses paint correction sebelum ceramic coating

GridOto.com - Proses ceramic coating banyak tahapan yang harus dilalui.

Salah satunya yakni tahapan sebelum diaplikasikan ceramic coating adalah paint correction.

Paint correction sendiri adalah menghilangkan masalah umum yang terjadi pada cat mobil.

Masalah seperti baret halus, kusam, kotoran akibat getah pohon atau kotoran hewan sampai swirl mark harus dihilangkan terlebih dahulu sebelum dilakukan ceramic coating.

Lalu kenapa paint correction sebelum naik ceramic coating itu penting?

Cat bodi mobil akan lebih terlindungi dengan ceramic coating
Cat bodi mobil akan lebih terlindungi dengan ceramic coating

Baca Juga: Video Proses Ceramic Coating Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid

"Tahapan paint correction itu penting karena dari sini kita harus mengembalikan kilap cat bodi dan masalah yang ada," buka Elang Yudhanto, selaku Division Head Vpro Gading Serpong.

"Proses paint correction ini memakan waktu yang cukup panjang karena kita dituntut jeli untuk menghilangkan masalah pada cat," tambahnya.

Proses paint correction menggunakan alat buffer khusus dan obat poles.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa