GridOto.com - Pelapisan bodi mobil dengan ceramic coating sangat dibutuhkan untuk saat ini.
Ceramic coating akan memberikan tambahan proteksi terhadap cat agar enggak mudah kusam karena oksidasi.
Saat mengaplikasikan ceramic coating ada beberapa tahapan yang harus dilakukan.
Enggak kalah penting yakni pengeringan setelah dilakukan ceramic coating.
"Soal pengeringan, ceramic coating ini idelanya memakan waktu sekitar 2-3 hari," buka Elang Yudhanto, Head Division VPro Gading, Serpong.
Baca Juga: Video Proses Ceramic Coating Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid
Pengeringan ceramic coating membutuhkan waktu 2-3 hari dikarenakan menunggu lapisan kering secara permanen.
"Proses pengeringan ini penting karena lapisan ceramic coating dengan permukaan cat akan menempel secara sempurna pada waktu tersebut," tambahnya.
Caramic coating akan mengeras di permukan cat dan mampu memberikan perlindungan dengan baik.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR