Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Nyobain Mobil Baru Chery Omoda 5 Masih Hangat Dari Pabrik China

Aries Aditya Putra - Sabtu, 11 Februari 2023 | 19:05 WIB
Tes mobil baru Chery Omoda 5 langsung di Proving Ground Wuhu, China
Chery International
Tes mobil baru Chery Omoda 5 langsung di Proving Ground Wuhu, China

GridOto.com - Masih dalam rangkaian media trip ke Wuhu, China, GridOto berkesempatan untuk mencoba mobil baru Chery Omoda 5 yang masih hangat keluar dari pabrik.

Saat ini, mobil baru Chery Omoda 5 baru diproduksi di fasilitas pabrik Wuhu, China baik untuk setir kiri maupun kanan.

Nantinya, mobil baru Chery Omoda 5 akan diproduksi di Indonesia sekaligus menjadi basis produksi mobil-mobil setir kanan yang akan diekspor ke beberapa negara Asia Tenggara, Afrika Selatan termasuk United Kingdom.

Menariknya unit tes Omoda 5 yang kami coba sudah menggunakan setir kanan, persis seperti yang sudah kami coba di Indonesia beberapa saat lalu.

Ada beberapa rintangan yang bisa dicoba di proving ground Chery ini

Namun, kami bisa eksplor lebih banyak di fasilitas Proving Ground milik Chery ini.

Tidak hanya akselerasi, handling sampai kenyamanan bisa dites di sirkuit dengan panjang tak lebih dari 2 km ini.

Chery Omoda 5 menggunakan mesin yang sama dengan Chery Tiggo 7 Pro.

Mesin turbo 1.500 cc ini mampu hasilkan tenaga 155 dk dan torsi 230 Nm yang disalurkan melalui CVT.

Mudah saja kami mencapai kecepatan 100 km/jam dengan hantaran tenaga yang cukup halus khas CVT.

Mesin mobil baru Chery Omoda 5 mirip kepunyaan Tiggo 7 Pro
Aries Aditya/GridOto.com
Mesin mobil baru Chery Omoda 5 mirip kepunyaan Tiggo 7 Pro

Menariknya, saat kami coba manuver dengan kecepatan tinggi, set suspensi yang terbilang lebih rigid dibandingkan Tiggo 7 Pro ini membuat mobil terasa lebih stabil.

Efek lainnya memang jadi sedikit mengurangi rasa nyaman, tapi buat yang suka nyetir, karakter suspensi seperti ini lebih menyenangkan.

Chery Omoda 5 yang menjadi rival kuat Honda HR-V RS ini nantinya diposisikan berada di atas Chery Tiggo 7 Pro.

Melihat harga Chery Tiggo 7 Pro saat ini termurah Rp 369,5 juta hingga yang termahal Rp 435,5 juta, kemungkinan Omoda 5 akan dijual di Indonesia dengan kisaran Rp 380-450 jutaan.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Untuk Liburan Tahun Baru, Harga Mobil Bekas Daihatsu Sigra Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa