Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jadi Special Display, Dua Mobil Listrik Terbaru Bakal Ramaikan Booth DFSK di IIMS 2023

Muhammad Ermiel Zulfikar - Jumat, 10 Februari 2023 | 19:05 WIB
DFSK siapkan dua mobil listrik terbaru sebagai special display di IIMS 2023.
Dok. DFSK
DFSK siapkan dua mobil listrik terbaru sebagai special display di IIMS 2023.

GridOto.com - PT Sokonindo Automobile (DFSK) siapkan kejutan saat berpartisipasi di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 nanti, termasuk dua unit mobil listrik terbaru sebagai special display.

Menempati area seluas 480 meter persegi di Hall A No 10, sebanyak 11 unit kendaraan bakal dibawa DFSK selama 11 hari pameran IIMS 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Begitu juga dengan dua mobil listrik terbaru sebagai special display yang masih dirahasiakan identitasnya, sekaligus menjadi kejutan DFSK untuk pameran otomotif yang akan berlangsung pada 16 hingga 26 Februari 2023 nanti.

Hanya disebutkan satu unit merupakan kendaraan penumpang dengan konsep sport utility vehicle (SUV), dan satunya lagi merupakan kendaraan komersial ringan.

Menurut Marketing Head DFSK, Achmad Rofiqi, keikutsertaan DFSK di ajang IIMS 2023 untuk menunjukkan komitmen brand asal China tersebut terhadap industri otomotif nasional.

Khususnya peran aktif dalam mengembangkan ekosistem kendaraan listrik yang tengah diakselerasi oleh pemerintah.

"Kami sudah memiliki kendaraan penumpang, kendaraan komersial, dan bahkan termasuk merek pertama di Indonesia yang memasarkan kendaraan listrik komersial," ujar Rofiqi dalam siaran resmi DFSK, Jumat (10/2/2023).

"Semua ini akan ditunjukan di IIMS 2023, termasuk memajang dua unit special display yang bakal menjadi bentuk komitmen kami dalam menghadirkan mobilitas yang sesuai dengan kebutuhan dan secara berkelanjutan," imbuhnya.

Selain dua unit mobil listrik terbaru yang akan menjadi special display, DFSK juga membawa Glory 560 dan Glory i-Auto sebagai kendaraan penumpang andalannya di Tanah Air.

Baca Juga: DFSK Flight Service Diperluas, Jangkau Konsumen yang Tak Sempat ke Bengkel

Kemudian untuk sektor kendaran niaga ada DFSK Gelora, DFSK Super Cab serta DFSK Gelora E yang dipastikan bisa dilihat oleh para pengunjung.

Tak lupa, beragam promo serta hadiah menarik juga bakal disiapkan merek otomotif asal China tersebut, khusus untuk para pengunjung IIMS 2023 yang berada di Booth DFSK.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa