Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ada Batas Waktunya, Roda 19 Kendaraan di Drop Zone Bandara Soetta Digembok Polisi

Dia Saputra - Jumat, 10 Februari 2023 | 08:50 WIB
Satlantas Polresta Bandara Soetta menegur seorang pengunjung setelah menggembok roda mobil karena menurunkan penumpang lebih dari lima menit.
warta kota/gilbert sem sandro
Satlantas Polresta Bandara Soetta menegur seorang pengunjung setelah menggembok roda mobil karena menurunkan penumpang lebih dari lima menit.

GridOto.com - Satlantas Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menggembok belasan roda mobil saat Operasi Keselamatan Jaya 2023.

Kasatlantas Bandara Soetta, Kompol Bambang Askar Sodiq mengatakan, ada 19 mobil yang terjaring pada Selasa-Kamis (07-09/02/2023).

Operasi Keselamatan Jaya 2023 sendiri akan digelar selama dua pekan, yakni mulai Selasa hingga Senin (07-20/02/2023).

"Kendaraan yang melanggar aturan berlalu lintas akan kami tertibkan," buka Sodiq dikutip dari Wartakotalive.com.

Misal untuk 19 mobil yang terjaring, penindakan yang dilakukan Satlantas Bandara Soetta adalah penguncian roda.

Hal tersebut dilakukan karena pengemudi melakukan aktivitas penurunan barang dan penumpang di depan area keberangkatan lebih dari lima menit.

Pasalnya, melakukan kegiatan menurunkan penumpang dan barang melebihi durasi waktu lima menit dinilai dapat menimbulkan kepadatan lalu lintas.

"Bagi pengemudi yang menurunkan barang dan penumpang lebih dari lima menit akan kami tindak secara tegas," tuturnya.

Sodiq menjelaskan, mayoritas pengemudi yang melanggar aturan adalah kendaraan roda empat atau mobil pribadi.

Baca Juga: Arus Lalu Lintas di Bandara Soetta Belum Ada Peningkatan, Skema Lalu Lintas Sudah Disiapkan

Editor : Fendi
Sumber : Wartakotalive.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa