Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ruas Jalan ke Lokasi Proyek Jalan Tol Yogyakarta-Solo Rusak Parah, Pemkab Klaten Minta JMM Lakukan Perbaikan

Ruditya Yogi Wardana - Kamis, 9 Februari 2023 | 14:30 WIB
Sejumlah ruas jalan menuju lokasi proyek Jalan Tol Yogyakarta-Solo kondisinya rusak parah.
Tribunjogja.com/Almurfi Syofyan
Sejumlah ruas jalan menuju lokasi proyek Jalan Tol Yogyakarta-Solo kondisinya rusak parah.

GridOto.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten, Jawa Tengah dibikin puyeng dengan kondisi jalan kabupaten menuju lokasi proyek Jalan Tol Yogyakarta-Solo.

Soalnya kondisi jalan kabupaten ini terbilang rusak parah, akibat dilintasi sejumlah truk menuju lokasi proyek Jalan Tol Yogyakarta-Solo.

Bahkan Bupati Klaten, Sri Mulyani kerap mendapatkan laporan dari warga terkait titik-titik kerusakan di ruas jalan kabupaten menuju lokasi proyek Jalan Tol Yogyakarta-Solo.

Untuk itu, Pemkab Klaten akan mengundang PT Jogjasolo Marga Makmur (JMM) selaku pelaksana proyek untuk berdiskusi bersama DPRD Klaten.

Langkah ini sengaja dilakukan agar JMM selaku pelaksana proyek bisa memenuhi kewajibannya, yakni melakukan perbaikan jalan kabupaten yang dilewati truk pengangkut material.

Mengingat, perbaikan jalan itu memang sudah termasuk dalam kesepakatan yang sudah diteken antara JMM dengan Pemkab Klaten.

"Media juga saya undang biar sama-sama membayar kewajibannya, jangan yang dihajar cuma bupati saja, dikira enggak benerin jalannya," ungkap Sri, dikutip dari Tribunjogja.com, Senin (06/02/2023).

Sementara Ketua DPRD Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo menambahkan kabar ruas jalan kabupaten di Klaten yang rusak parah memang jadi pembahasan hangat di media sosial.

Mirisnya lagi, masyarakat sampai menyalahkan pemerintah karena tak segera melakukan perbaikan pada jalan yang rusak.

"Klaten viral lagi, masyarakat belum terlalu paham sehingga menyalahkan pemerintah daerah," ujar Hamenang.

Editor : Fendi
Sumber : Tribunjogja.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Irit Pas Buat Anak Muda, Cek Harga Honda Brio Per November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa