Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha NMAX Jadi Barang Bukti, Pelaku Curanmor di Lombok Tak Berkutik saat Digerebek

Dia Saputra - Minggu, 5 Februari 2023 | 13:45 WIB
Barang bukti 10 motor hasil curian yang disita Satreskrim Polresta Mataram di rumah salah seorang pencuri, ada Yamaha NMAX dan Honda Vario, Sabtu (4/2/2023).
Humas Polresta Mataram
Barang bukti 10 motor hasil curian yang disita Satreskrim Polresta Mataram di rumah salah seorang pencuri, ada Yamaha NMAX dan Honda Vario, Sabtu (4/2/2023).

GridOto.com - Tim Puma Polresta Mataram berhasil ungkap aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor), Kamis (02/02/2023), pukul 20.00 WITA.

Terbongkarnya kasus ini berawal dari laporan korban atas nama Lalu Taufik Wahyudi (20), asal Dusun Timba Rupa Seimbang, Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur.

Melansir TribunLombok.com, Lalu Taufik kehilangan motornya di Jalan Kertanegara 2, Gang Sila Ukir 2, Tanjung Karang, Sekarbela, Mataram.

Kasat Reskrim Polres Mataram Kompol Kadek Adi Budi Astawa mengatakan, Taufik kehilangan motor sekitar pukul 22.30 WITA.

"Motor milik Taufik terparkir dalam kondisi terkunci setang di parkiran kos, dan korban beristirahat di kamar," buka Kadek.

Setelah terbangun usai beristirahat, korban baru menyadari bahwa motornya raib digondol maling.

Setelah mendapat laporan, pihak Reskrim Polresta Mataram langsung melakukan penyelidikan.

Dari hasil penyelidikan, Reskrim Polresta Mataram berhasil mengamankan SP (26) asal Praya, Lombok Tengah.

Dalam penangkapan itu, polisi berhasil mengamankan 10 unit motor yang terdiri dari berbagai merek dan tipe.

Baca Juga: Harga Motor Bekas Yamaha NMAX di Februari 2023 Dijual Mulai Rp 20 Jutaan

Editor : Dida Argadea
Sumber : TribunLombok.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa