Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Update Harga Matic 150 Cc Februari 2023, Harga Honda Vario 160 Paling Murah, Disusul Yamaha Aerox 155

Dida Argadea - Kamis, 2 Februari 2023 | 10:49 WIB
Honda Vario 160 dan Yamaha Aerox 155
Dok Otomotif TV
Honda Vario 160 dan Yamaha Aerox 155

GridOto.com - Motor matic kini jadi pilihan populer di Indonesia, tak heran jenis yang beredar pun kian banyak.

Tak cuma motor matic bermesin kecil, kini pilihan di segmen matic 150 cc atau big skutik pun beragam pilihannya.

Pabrikan Jepang yang bermain di segmen matic kelas 150 cc ini tercatat ada Yamaha lewat NMAX 155, juga ada Aerox 155 Connected yang juga dibekali mesin 155 cc.

Sementara Honda pilihannya agak lebih banyak, mulai dari Honda Vario 160, kemudian ada Honda ADV 160, serta tentu saja PCX 160.

Dari semua pilihan matic kelas 150 cc itu, di Februari 2023 ini kira-kira mana yang punya harga termurah?

Pilihan warna Honda Vario 160
AHM - Kolase GridOto
Pilihan warna Honda Vario 160

Berdasarkan pricelist yang tertera di website resmi masing-masing pabrikan, harga Honda Vario 160 adalah yang termurah.

Harga Honda Vario 160 CBS yang merupakan tipe termurahnya dibanderol Rp 26.539.000, sementara versi ABS harganya senilai Rp 29.264.000.

Harga itu lumayan tipis bedanya dengan Yamaha Aerox sebagai matic 150 cc termurahnya Yamaha.

Baca Juga: Simak Harga Motor Matic Honda Per Februari 2023, All New Scoopy Mulai Rp 21,6 Jutaan

Sebagai informasi, harga Yamaha Aerox 155 Connected dipatok mulai Rp 27.275.000.

Jika Honda Vario 160 adalah matic 150 cc paling murah di segmen ini, maka sebagai yang termahal ada Honda ADV 160 tipe ABS.

Harganya pun punya selisih cukup jauh dari matic 150 cc-nya Yamaha yang termahal yakni Yamaha NMAX Connected ABS, yang dibanderol hanya Rp 35.750.000.

Pilihan warna Yamaha Aerox 155
YIMM - Kolase GridOto
Pilihan warna Yamaha Aerox 155

Bagaimana dengan harga Honda PCX 160?

Secara harga, Honda PCX 160 memang lebih mepet dengan Yamaha NMAX, dimana ia ditawarkan mulai Rp 32 jutaan untuk tipe CBS, dan Rp 35 jutaan untuk tipe ABS.

Untuk daftar harga selengkapnya, simak di tabel berikut:

Harga matic 150 cc Honda

Tipe Harga

Honda Vario 160 CBS

Rp 26.539.000
Honda Vario 160 ABS

Rp 29.264.000

Honda PCX 160 CBS

Rp 32.179.000

Honda PCX 160 ABS

Rp 35.610.000

Honda ADV 160 CBS

Rp 36.000.000

Honda ADV 160 ABS

Rp 39.250.000

Baca Juga: Bulan Februari Harga Yamaha Fazzio Naik, Tipe Termurah Kini di Atas Rp 22 Juta

Harga matic 150 cc Yamaha

Tipe Harga

Yamaha Aerox 155 Connected

Rp 27.275.000

Yamaha Aerox 155 Connected - CyberCity Color

Rp 27.475.000

Yamaha Aerox 155 Connected ABS

Rp 30.805.000

Yamaha Aerox 155 Connected ABS  - WGP 60th Anniversary

Rp 31.310.000

Yamaha NMAX 155 Standard

Rp 31.615.000

Yamaha NMAX 155 Connected

Rp 32.875.000

Yamaha NMAX 155 Connected ABS

Rp 35.750.000

* Harga berdasarkan pricelist di website resmi AHM dan YIMM, diakses 2 Februari 2023

* Harga merupakan OTR Jakarta

* Harga bisa berubah sewaktu-waktu

Editor : Dida Argadea
Sumber : yamaha-motor.co.id,astra-honda.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bukan Pajangan, Ini 2 Manfaat Pasang Peredam di Balik Kap Mesin Mobil

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa