GridOto.com - Realisasi proyek Jalan Tol Jambi-Betung 1 yang menghubungkan Provinsi Sumatera Selatan dan Jambi sudah ada di depan mata.
Pemerintah juga menganggarkan dana sebanyak Rp 2,6 triliun untuk pembangunan Jalan Tol Jambi-Betung tahap pertama.
Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Jalan Tol Jambi-Betung 1, Mellia menyebutkan pembangunan tahap pertama dimulai dari Desa Sungai Landi hingga Desa Pondok Meja, Jambi dengan panjang 15 Km.
Lalu untuk pembangunan tahap kedua, nantinya dimulai dari Desa Pondok Meja dan berakhir di Desa Pijoan.
Untuk nilai kontraknya, pada pembangunan tahap pertama menggunakan dana dari APBN.
Sementara nilai kontrak pembangunan jalan tol tahap kedua menjadi tanggung jawab pemenang tender, yakni PT Hutama Karya.
"Untuk besaran nilai kontraknya belum tahu karena nanti yang mengerjakan Hutama Karya, tapi kalau tahap pertama dari APBN," ungkap Mellia, dikutip dari Tribunjambi.com, Selasa (31/01/2023).
Bicara soal kesiapan proyeknya, ia menambahkan kalau pembebasan lahan terdampak masih dalam proses penyelesaian.
Dari data yang sudah dihimpun PPK Jalan Tol Jambi-Betung 1, terhitung kesiapan lahannya sudah encapai 70 persen.
"Hanya saja kalau lihat dari data LMAN (Lembaga Manajemen Aset Negara), pembayaran tanah terdampaknya baru 45,75 persen," lanjut Mellia.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Tribunjambi.com |
KOMENTAR