GridOto.com - Daftar peserta atau entry list kejuaraan Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) musim 2023 resmi diumumkan.
Ada sebelas pembalap baru di IATC 2023 yang akan balapan bersama sembilan pembalap lama, tujuh dari angkatan 2022 dan dua dari angkatan 2021.
Jadi total ada 20 pembalap dari Jepang, Malaysia, India, Indonesia, Australia, Thailand dan Qatar yang mengikuti IATC 2023 ini.
Dari 20 peserta di IATC 2023 ini, lima di antaranya adalah pembalap Indonesia.
Pertama tentunya ada Veda Ega Pratama, rider asal Gunung Kidul Yogyakarta, yang pada edisi sebelumnya meraih peringkat tiga di IATC 2022.
Tahun lalu Veda Ega Pratama berhasil meraih tiga kemenangan, dari 11 balapan dalam enam seri yang digelar.
Itupun dia sudah melewatakan dua balapan di seri kedua di Sirkuit Mandalika, Indonesia, karena cedera.
Veda dijagokan untuk bisa meraih gelar juara untuk tahun ini, dan masih akan menghadapi Shinya Ezawa yang tahun lalu jadi salah satu pesaingnya.
Sedangkan juara IATC tahun lalu, Hakim Danish dari Malaysia, akan balapan di Red Bull Rookies Cup 2023.
Baca Juga: Raih Podium di IATC Sepang 2022, Veda Ega Pratama Kibarkan Sang Saka di Malaysia
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR