Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lagi Naik Daun, Harga Ban Maxxis untuk Yamaha NMAX Mulai Rp 300 Ribuan

Naufal Shafly - Senin, 23 Januari 2023 | 11:30 WIB
Ilustrasi Maxxis Victra untuk Yamaha NMAX
Isal/GridOto.com
Ilustrasi Maxxis Victra untuk Yamaha NMAX

GridOto.com - Buat sobat yang sedang mencari ban Maxxis untuk Yamaha NMAX, yuk cek dulu harganya sebelum pergi ke toko atau bengkel.

Belakangan ini, ban Maxxis tengah ramai dipakai oleh kalangan bikers, sehingga penjualannya pun cukup moncer.

"Sejauh ini sih merek ban yang banyak dicari orang itu masih Maxxis salah satunya. Kalau menurut saya, karena harganya relatif murah tapi punya kualitas yang bagus," buka punggawa Ree Ban Motor, Arie Soetrisno, saat ditemui GridOto.com beberapa hari lalu.

Nah jika sobat mencari ban untuk Yamaha NMAX, ukuran standar yang direkomendasikan pabrikan adalah 110/70-13 buat bagian depan, dan 130/70-13 pada sisi belakangnya.

Dengan ukuran tersebut, ban Maxxis yang bisa dipilih adalah tipe Victra.

Lantas berapa harganya Maxxis Victra untuk Yamaha NMAX?

"Kalau Maxxis Victra ukuran ring 13 itu harganya mulai dari Rp 390 ribuan sampai Rp 850 ribuan," ucap Arie dari tokonya di Jl. Adiaksa Raya No.31, Lb. Bulus, Kec. Cilandak, Jakarta Selatan.

"Harganya belum ada kenaikan, terakhir naik itu kalau enggak salah di November 2022," tambah pria yang gemar memelihara ikan Arwana ini.

Terkait pilihan ukuran, opsinya cukup beragam mulai dari 110/70, 130/70, hingga 150/70.

Baca Juga: Pilihan Ban Soft Compound Pirelli Untuk Honda BeAT sampai Yamaha Fazzio di Shop&Bike, Harga Mulai Rp 400 Ribuan

Nah buat sobat yang penasaran, berikut daftar harga ban Maxxis Victra untuk Yamaha NMAX:

Ukuran Harga
110/70-13 Rp 397.000
120/70-13 Rp 428.000
130/70-13 Rp 520.000
140/70-13 Rp 550.000
150/60-13 Rp 852.000

*Harga diambil dari toko Ree Ban Motor, Jumat (20/1/2023)

*Harga sudah termasuk PPN 15 persen

*Harga tidak mengikat, bisa naik atau turun sewaktu-waktu

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa