GridOto.com - Presiden Joko Widodo meresmikan Kendaraan Operasinal Satuan (Ranops) TNI 4x4 WD rakitan PT Pindad, Maung.
Peresmian Ranops Maung itu dilakukan Joko Widodo di Lapangan Urip Sumohardjo, Kementerian Pertahanan (Kemhan).
Saat peresmian Maung, turut hadir pula Menhan Prabowo Subianto, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, dan beberapa pihak lain.
Melansir Pindad.com, Maung merupakan kendaraan operasional satuan TNI untuk medan off-road yang mendukung saat jelajah.
Dari beberapa informasi, Maung memiliki kemampuan manuver yang gesit dan andal untuk mendukung mobilitas penggunanya.
"Ini adalah generasi ketiga dari Maung," kata Sigit Puji Santosa, Direktur Teknologi dan Pengembangan PT Pindad.
Kendaraan versi ketiga ini merupakan kombinasi untuk kegiatan pasukan di lapangan dan operasional komandan.
Sigit mengatakan, total ada tiga seri desain yang memiliki nama atau julukan dan peruntukan yang berbeda-beda.
Misal untuk yang pertama dengan julukan Komando untuk Komandan, lalu kedua ada Jelajah untuk kombinasi lapang, dan ketiga ada Tangguh untuk latihan tempur.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | pindad.com |
KOMENTAR