GridOto.com - Selain nama, nih bedanya Yamaha Grand Filano Hybrid yang meluncur di Indonesia dan Yamaha Grande yang beredar di Vietnam.
Secara tampilan keduanya tampak sama, namun memang aslinya punya banyak detail yang berbeda.
Perbedaan pertama adalah pilihan varian, Grand Filano Hybrid Indonesia ada Neo dan Lux.
Sedangkan di Vietnam, Yamaha Grande punya tiga varian yaitu Standard, Limited dan Special.
Sama seperti di Indonesia, perbedaan seluruh varian hanya di kombinasi pilihan warna namun Yamaha Grande Limited dan Special punya fitur rem ABS.
Grand Filano Hybrid Indonesia total punya 6 warna, varian Neo ada Dull Blue, Beige, Red, Black, dan Lux punya warna Matte Blue dan Pearl White.
Yamaha Grande Vietnam total punya 8 warna yaitu Red, Black, White, Dull Blue, Bronze Pink dan Silver.
Yamaha Grande tertulis 'Nozza Grande' di bagian headlamp, panel instrumen serta emblem bodi, kalau versi Indonesia tertulis 'Grand Filano'.
Seluruh varian Grande punya spion sewarna bodi, sementara Grand Filano Hybrid pakai spion chrome.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR