Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cocok Dipakai Ojol, Ini Kelebihan Ban Motor Proban yang Dibanderol Rp 100 Ribuan

Isal - Senin, 23 Januari 2023 | 07:40 WIB
Ban dengan merk Proban yang dijual mulai dari Rp 180 ribuan, apa kelebihannya ?
Isal/GridOto.com
Ban dengan merk Proban yang dijual mulai dari Rp 180 ribuan, apa kelebihannya ?

GridOto.com - Gerai yang khusus jual ban motor, Proban kini jual ban motor dengan label Proban.

Ban motor dengan label Proban ini dijual cukup terjangkau, yaitu cuma Rp 100 ribuan.

Lantas apa sih kelebihan ban motor yang dijual hanya digerai Proban dengan harga Rp 100 ribuan ini?

"Ban motor Proban ini untuk produksinya menggandeng (kerjasama) pabrik ban asal Korea," ucap Ahmad Bustomi selaku Mekanik gerai Proban Cipedak kepada GridOto.

Bentuk kembangan ban motor Proban
Isal/GridOto.com
Bentuk kembangan ban motor Proban

Baca Juga: Jarang yang Tahu, Tambal Ban Motor Metode Tip Top Lebih Aman Buat Ban Tubeless

"Sehingga bahan ban Proban ini berbeda dengan merek ban motor lainnya," lanjutnya saat ditemui pada Rabu (18/01/2023).

Sayangnya, mekanik yang biasa dipanggil Tomi ini tidak menjelaskan lebih detail mengenai perbedaan bahan, namun ia hanya menjelaskan soal jenis compound yang digunakan pada ban.

"Sedangkan untuk compound ban motor Proban ini termasuk ke dalam jenis medium compound," jelas Tomi.

Untuk compound ban medium ini, memiliki daya cengkram cukup baik untuk dipakai harian, dan ban juga bisa lumayan awet.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa