GridOto.com - Jika sobat sedang mencari sebuah city car bekas, Honda Brio generasi pertama bisa menjadi salah satu opsi.
Sebab Honda Brio generasi pertama ini harganya sudah relatif murah di pasaran mobil bekas.
Jika mengutip kanal pricelist GridOto.com, Honda Brio generasi pertama tahun 2012, dibanderol mulai Rp 90 jutaan tergantung kondisi masing-masing unit.
Honda Brio generasi pertama sempat memiliki dua pilihan mesin yaitu 1.200 cc dan 1.300 cc.
Untuk mesin Honda Brio 1.200 cc generasi awal sebelum facelift 2016 punya tenaga 87 dk dan torsi 109 Nm.
Sementara mesin 1.300 cc dapat menghasilkan tenaga 100 dk serta torsi maksimal 127 Nm.
Agar performanya tetap terjaga maka konsumen harus rutin melakukan perawatan.
Untuk perawatannya, konsumen disarankan melakukan penggantian oli mesin tiap kelipatan 5.000 km.
“Sebaiknya sih untuk penggantian oli Brio dilakukan setiap 5.000 km,” ucap Yusuf, salah satu owner bengkel Bayu Motor, saat ditemui oleh GridOto.com beberapa waktu yang lalu.
Untuk biaya penggantian oli, biasanya tergantung dari jenis oli yang digunakan.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR