GridOto.com - Sobat yang mau meminang skutik bergaya sporty perlu siapkan dana lebih, sebab harga motor baru Honda Vario 125 periode Januari 2023 sudah naik.
Berdasarkan pricelist yang tercantum di situs astra-honda.com, harga motor baru Honda Vario 125 ditawarkan Rp 22,5 juta sampai Rp 24,4 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.
Sementara pada akhir tahun lalu, harga motor baru Honda Vario 125 dibanderol mulai Rp 22,35 juta hingga Rp 24,25 juta OTR DKI Jakarta
Artinya, harga Honda Vario 125 terbaru yang meluncur September 2022 ini terhitung telah mengalami penyesuaian sebesar Rp 150 ribu.
Bukan cuma itu, harga Honda Vario 160 juga terpantau mengalami perubahan pada Januari 2023.
Berdasarkan pricelist di situs resmi tersebut, harga Honda Vario 160 kini dibanderol Rp 26,539 juta hingga Rp 29,264 juta OTR DKI Jakarta.
Adapun besar penyesuaian harga rival Yamaha Aerox 155 ini, tercatat sebesar Rp 200 ribu untuk setiap tipenya yakni CBS dan ABS.
Sekilas informasi, Honda Vario 160 menggunakan mesin SOHC 156,9 cc eSP+ 4 valves dengan pendingin cairan.
Mesin ini diklaim mampu menyuguhkan tenaga sebesar 15,1 dk pada 8.500 rpm dan torsi 13,8 Nm pada 7.000 rpm.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | astra-honda.com |
KOMENTAR