Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mitsubishi L300 Gosong Dilalap Api Dekat Pintu Tol Colomadu, Sopir Ngaku Mesin Sempat Mati

Ruditya Yogi Wardana - Selasa, 10 Januari 2023 | 18:50 WIB
Mitsubishi L300 godong dilalap api di dekat Pintu Tol Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah, pada Selasa (10/01/2023).
GridOto.com/Aryo
Mitsubishi L300 godong dilalap api di dekat Pintu Tol Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah, pada Selasa (10/01/2023).

GridOto.com - Mitsubishi L300 bernopol AD 1812 MF terbakar di Pertigaan Jalan Solo-Semarang, tepatnya dekat Pintu Tol Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah pada Selasa (10/01/2023) hari ini sekitar pukul 16.45 WIB.

Beruntung sopir dan kedua penumpang yang ada di dalam kabin Mitsubishi L300 bisa segera keluar, mereka pun selamat dari kobaran api.

Hanya saja pikap yang dikemudikan sopir berinisial R (48), warga Kartasura, Jawa Tengah ini berakhir gosong dilalap api.

Terkait kronologinya, R menceritakan insidennya bermula ketika dirinya dalam perjalanan pulang dari Tlatar, Boyolali.

Kondisi Mitsubishi L300 yang dilalap api di dekat Pintu Tol Colomadu, Karanganyar, Selasa (10/01/2023).
GridOto.com/Aryo
Kondisi Mitsubishi L300 yang dilalap api di dekat Pintu Tol Colomadu, Karanganyar, Selasa (10/01/2023).

Lalu di tengah perjalanan, L300 yang dikemudikannya kehabisan bensin sehingga ia mengisi BBM di SPBU Bangak.

Setelah mengisi BBM, sopir lantas melanjutkan perjalanan hingga berhenti di pertigaan dekat Pintu Tol Colomadu.

"Tiba-tiba mati mesinnya pas sampai di pertigaan, terus muncul api dari bawah jok penumpang," ujar R, ketika ditemudi GridOto.com, Selasa (10/01/2023).

Ia menambahkan, penumpang sempat panik dan dirinya juga tidak sempat mencabut aki sehingga terjadi kebakaran.

Baca Juga: Pengusaha Siapkan Budget Lebih, Harga Mitsubishi Colt L300 Naik Segini Per Januari 2023

Selang 10 menit setelah kejadian, warga sekitar datang membawa air dan alat pemadam kebakaran untuk membantu memadamkan api yang berkobar.

Saat ditanya terkait penyebab kebarakan, R mengaku masih belum bisa menyebutkan secara pasti.

Hanya saja ia menyebutkan Mitsubishi L300 yang dikemudikannya merupakan unit bekas, dengan tangki bensin kondisinya sudah diganti jeriken.

"Dari dulu tidak terjadi apa-apa, mungkin ada trouble dari mesinnya dan terjadi kebakaran," pungkas R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Hyundai Gowa Kenalkan Fitur Evasive Steering Assist, Buat Mobil Menghindar Dari Benturan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa