GridOto.com - Minyak rem adalah fluida yang bertugas media agar rem bisa bekerja untuk menghasilkan tekanan.
Minyak rem yang rem seiring waktu aka berubah warna menjadi keruh.
Hal ini sesuatu yang wajar karena kandungan minyak rem sudah menurun.
"Kandungan minyak rem yang sudah menurun kemampuannya ditambah kadar uap air yang semakin banyak bikin warnanya berubah," buka Stanley Thjie, Brand Developer Manager PT Laris Chandra selaku importir minyak rem Prestone.
"Minyak rem akan mengalami suhu yang tinggi selama mobil digunakan," jelasnya.
Baca Juga: Campur Minyak Rem Mobil Beda Jenis, Ini Akibat yang Ditimbulkan
Kondisi minyak rem yang sudah berubah warna jadi keruh menandakan kita harus mengganti dengan yang baru.
Minyak rem yang berubah warna jadi keruh, jika terus dibiarkan maka akan menghasilkan slude atau endapan.
Endapan kotoran dari minyak rem ini dalam jumlah yang banyak akan mengganggu pengereman.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR