GridOto.com - Main Video Game di Mobil, Tantangan Tren Otomotif Masa Depan.
Pertengahan Desember 2022, Tesla melakukan update software yang membuat pemilik mobil listrik buatan Amerika Serikat ini bisa main ribuan video games dari layar infotainment mobilnya.
Update software yang berstatus Beta ini untuk Tesla Model S dan X produksi awal 2022 yang sudah pakai memori 16GB DDR dan berlangganan Premium Connectivity.
Setelah melakukan pembaruan perangkat lunak versi 2022.44.25.1 ini para pemilik kedua mobil tersebut bisa mengakses lebih dari 1.000 game PC atau konsol yang ada di platform distribusi video games Steam.
Baca Juga: Ini Bedanya Balap Virtual Sim Racing dengan Video Game Balap Mobil Biasa
Yup, Anda bisa main Cyberpunk 2077 di Tesla seperti yang dijanjikan Elon Musk sekitar setahun lalu.
Tesla memang yang pertama memberikan layanan streaming game di mobil listriknya, tapi ia enggak sendirian.
Paling enggak ini bisa dilihat di arena Consumer Electronics Show (CES) 2023 yang berlangsung di Las Vegas Amerika Serikat pada 5-8 Januari 2023 lalu.
Di acara tersebut sejumlah pabrikan mobil menawarkan layanan main video games di mobil.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR