Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Merasa Tak Melanggar Lalu Lintas Pakai Honda Revo, Bupati Lumajang Kaget Saat Terima Surat Tilang Elektronik

Dia Saputra - Rabu, 4 Januari 2023 | 16:05 WIB
ilustrasi kamera ETLE. Cerita Bupati Lumajang dikirimi surat tilang elektronik, motor miliknya dipakai orang lain malah melanggar aturan ini.
Kompas.com
ilustrasi kamera ETLE. Cerita Bupati Lumajang dikirimi surat tilang elektronik, motor miliknya dipakai orang lain malah melanggar aturan ini.

GridOto.com - Kejadian tak terduga dialami Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, saat mendapatkan surat tilang elektronik di rumahnya, pada Selasa (3/1/2023).

Bupati Lumajang ini merasa tidak pernah melakukan pelanggaran lalu lintas menggunakan Honda Revo miliknya dengan nomor polisi N-4669-YAU.

Dalam surat tilang elektronik juga disebutkan pelanggaran terjadi di Trigonco, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur pada Selasa (27/12/2022) pukul 10.14 WIB.

"Ya saya kaget tiba-tiba mendapat surat dari Polres Situbondo," buka Thoriqul Haq dikutip dari Kompas.com.

Thoriq menjelaskan, dalam surat itu tercatat pengendara Honda Revo tidak memakai helm saat melintas di Trigonco, Kecamatan Asembagus.

Pelanggar dikenai Pasal 291 ayat (1) jo Pasal 106 ayat (8) UU Nomor 22 Tahun 2009 terkait penggunaan helm SNI.

Surat tilang elektronik yang diberikan Polres Situbondo untuk Bupati Lumajang.
Kompas.com/Miftahul Huda
Surat tilang elektronik yang diberikan Polres Situbondo untuk Bupati Lumajang.

"Dalam bukti yang terlampir, pengendara Honda Revo itu adalah laki-laki berambut gondrong yang berboncengan," tuturnya.

Setelah ditelusuri, Thoriq mendapati motor itu dipakai keponakannya yang berkuliah di Malang, Jawa Timur.

"Motor itu memang digunakan ponakan saya, tapi apesnya saat itu motor dipinjam ke rekannya," ungkap Thoriq.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa