GridOto.com - Reli Dakar 2023 di Arab Saudi benar-benar mengerikan dengan banyaknya insiden yang terjadi sejak etape 1.
Selain mundurnya juara bertahan kelas motor Sam Sunderland karena kecelakaan parah, ada juga insiden mobil terbakar di etape 1 Reli Dakar 2023.
Korbannya adalah Michel Kremer dan co-driver-nya, Thomas de Bois, yang balapan untuk tim balap Coronel Racing.
Terlihat dalam video dan foto yang beredar, mobil Century CR6 yang dikendarai Michel dan Thomas terbakar hingga habis.
Mobilnya Century CR6-nya hanya tinggal menyisakan rangka full turbular akibat kebakaran ini, tak ada satupun part yang bisa diselamatkan.
Untungnya kedua peserta selamat dan bisa memberikan kesaksian soal kejadian mengerikan yang dialaminya.
Soal penyebabnya, diduga mobil mengalami kebocoran bahan bakar sehingga kebakaran dahsyat pun tak bisa dihindarkan.
"Inilah petualangan kami. Sangat memalukan. Untungnya kami baik saja. Kami keluar mobil tepat waktu, ketika mobilnya mulai terbakar," ungkap Michel Kremer, dilansir GridOto.com dari YouTube Tom Coronel.
"Kami awalnya mendapat peringatan adanya tekanan bahan bakar yang rendah, kubilang tak mungkin karena tangkinya penuh. Ini aneh. Thomas menengok dan kami mencium sesuatu, dia bilang kami kebakaran," jelasnya.
Baca Juga: Carlos Sainz Nonton Langsung Sang Ayah Tampil di Reli Dakar 2023, Langsung Pantau Naik Helikopter
Thomas de Bois mengaku situasi sangat kacau ketika kebakaran terjadi, tak mungkin untuk menghentikan mobil terlebih dahulu jadi keduanya melompat dari mobil untuk menyelamatkan diri.
"Kami saat itu masih melaju dan melewati sebuah bukit kecil. Michel masih memacu mobilnya tapi apinya sudah di sekitaran mobil jadi aku membuka pintu. Apinya sudah masuk ke pintu," kata Thomas.
"Aku melompat dan berteriak Michel, kami hanya saling lihat dan begitulah. Sangat disesalkan berhenti seperti ini," imbuhnya.
Coronel Racing sendiri adalah milik duo kembar, Tim dan Tom Coronel asal Belanda.
Tom Coronel adalah mantan pembalap World Touring Car Championship (WTCC) yang sekarang aktif sebagai pengamat F1 dan juga influencer di balap.
Di Reli Dakar 2023, Tom Coronel bertindak sebagai co-driver Tim Coronel yang sudah terlebih terjun lebih lama di dunia Reli Dakar.
Coronel bersaudara ini tak hanya balapan saja, tapi juga membuat video-video untuk ditayangkan di media sosial dan YouTube-nya.
Begini video kebakaran mobil Michel Kremer dan Thomas de Bois di etape 1 Reli Dakar 2023:
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Youtube.com/@tomcoronelracing |
KOMENTAR