Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tren Pakai Ban Soft Compound Untuk Motor Harian, Menikung Lebih Enak Tapi Umur Pakainya Bagaimana?

Muhammad Rizqi Pradana - Jumat, 30 Desember 2022 | 11:15 WIB
Ban soft compound untuk balap motor kini ramai dipakai untuk harian juga, memangnya bisa tahan berapa lama sih?
Pradana/GridOto.com
Ban soft compound untuk balap motor kini ramai dipakai untuk harian juga, memangnya bisa tahan berapa lama sih?

GridOto.com - Ban soft compound untuk balap kini ramai dipakai untuk harian juga, memangnya bisa tahan berapa lama sih?

Salah satu tren modifikasi motor yang sedang digandrungi akhir-akhir ini adalah penggunaan ban soft compound yang biasa dipakai di ajang balap untuk harian.

Ban soft compound memiliki daya tarik tersendiri, karena punya daya cengkram yang sangat baik terutama saat melibas tikungan.

Hanya saja, ban soft compound tidak punya umur pakai yang panjang karena memang didesain untuk bertahan selama balapan saja.

"Kalau dipakai balapan di sirkuit seperti Sentul Karting, ban semacam Pirelli Diablo Rosso Corsa II itu daya tahannya tidak lama," tutur Oki, Sales and Consultant Shop&Bike kepada GridOto.com baru-baru ini.

"Paling hanya enak dipakai selama 10 hingga 15 lap saja sebelum grip-nya jauh berkurang, persis durasi untuk satu balapan," imbuhnya.

Lantas bagaimana kalau ban soft compound untuk balap tersebut dipakai harian, apakah hanya bertahan satu atau dua kali perjalanan pulang-pergi dari rumah ke kantor?

Umar Khan selaku mekanik senior dari Shop&Bike Raden Patah, Tangerang Selatan mengatakan tidak demikian.

"Enggak separah itu juga sih, kalau dari pengalaman pribadi saya dan konsumen-konsumen pakai ban soft compound itu umurnya bisa nyaris 1 tahun," ungkapnya kepada GridOto.com dalam kesempatan berbeda.

Baca Juga: Masuk Musim Hujan, Ini Ban Soft Compound yang Cocok Buat Jalan Basah

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa