Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Dia Rekor yang Terjadi di Kejuaraan Dunia Superbike atau WorldSBK 2022

Fendi - Rabu, 28 Desember 2022 | 20:46 WIB
Kejuaraan dunia Superbike atau WorldSBK 2022 menjadi salah satu musim terbaik
worldsbk.com
Kejuaraan dunia Superbike atau WorldSBK 2022 menjadi salah satu musim terbaik


GridOto.com –  Musim kejuaraan dunia Superbike atau WorldSBK 2022 menjadi salah satu musim terbaik. Selain tampilnya juara dunia Superbike baru, juga ada sejumlah rekor yang tercipta.

Pada kompetisi tahun lalu dianggap sebagai salah satu tahun terbaik.

Ternyata mendekati akhir musim WorldSBK 2022, menghadirkan kejadian yang hampir sama.

WorldSBK 2022 merupakan perpaduan sempurna antara kisah comeback, mempertahankan gelar, dan reklamasi yang bersemangat, sementara para rookie baru menjadi headline dan perubahan besar di seluruh grid di tim barunya.

Namun satu hal yang tidak berubah adalah drama dari awal hingga akhir, dengan lebih banyak pertempuran, persaingan tiga arah yang legendaris, yaitu antara Jonathan Rea,

Toprak Razgatlioglu dan Alvaro Bautista, serta munculnya nama-nama baru.
WorldSBK mencatat statistik yang menonjol di tahun 2022, termasuk rekor yang terjadi dan kami persingkat datanya.

1000 – Alvaro Bautista (Aruba.it Racing – Ducati) yang meraih kemenangan, sekaligus membuat Ducati naik podium ke-1.000 di WorldSBK. Mereka mengakhiri musim dengan 1022 kali naik podium.

601 – Alvaro Bautista menjadi pembalap Ducati pertama yang mencetak 600 poin atau lebih dalam satu musim, dengan 601 poin.

500 – Race 1 di Donington Park jadi podium ke-500 untuk Kawasaki, berkat Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team WorldSBK) finish di urutan kedua. Rekan setimnya, Alex Lowes di urutan ketiga, jadi 501 podium Kawasaki di WorldSBK.

Baca Juga: Toprak Razgatlioglu Masuk Momen Bersejarah Karena Menang di Race 1 World Superbike Mandalika 2022

400 - Andrea Locatelli (Pata Yamaha with Brixx WorldSBK) mengamankan podium ke-400 pembalap Italia, setelah naik podium kedua Superpole Race di Mandalika.

Editor : Fendi
Sumber : worldsbk.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa