GridOto.com - Seorang warganet bernama Silvia Kartika mengeluhkan pengalamannya tentang harga taksi Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, yang lebih mahal.
Melalui sebuah utas di Twitter, Senin (26/12/2022), Silvia mengungkapkan, pilihan kendaraan yang tersedia hanyalah dari Pusat Koperasi Angkatan Udara (Puskopau), yakni taksi Puskopau, Grab Puskopau, dan Gojek Puskopau.
Sementara pilihan transportasi lainnya dengan harganya lebih murah tidak tersedia, hingga ia pun menduga tarif transportasi di bandara tersebut sudah dinaikkan atau mark-up.
“Semua yg ada puskopau ini harganya mark-up. HLP – rumah gw itu kisaran 60an – 80an. Grab gw 118. Udah gitu penumpang disuruh bayar lagi surcharge 15K,” tulisnya dalam utas tersebut.
Untuk membuktikannya, GridOto.com mengunjungi bandara yang berlokasi di Kecamatan Makasar, Jakarta Timur ini, pada Rabu (28/12/2022).
Dari pantauan GridOto.com, bagi penumpang disediakan pemesanan Gocar Puskopau, taksi Puskopau dan Damri jurusan Bogor menunggu di check point yang dibantu oleh para pramuniaga.
Salah seorang Pramuniaga Puskopau yang tak ingin disebutkan namanya, menjelaskan jika transportasi umum yang boleh digunakan hanyalah taksi khusus bandara.
"Jadi penumpang yang ingin memesan harus ke titik check point (tempat pemberhentian taksi) yang sudah disediakan," ucapnya.
Bagi masyarakat yang ingin menggunakan Taksi Puskpau ada beberapa pilihan, yakni bisa menggunakan aplikasi 'Transme' atau pembayaran langsung melalui sopir.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR