GridOto.com - Satu unit Mitsubishi Pajero Sport tertimpa pohon di Kabupaten Pati, Jawa Tengah (Jateng).
Pohon tumbang itu menyebabkan kaca depan Mitsubishi Pajero Sport hancur berantakan.
Kejadian tersebut berlangsung di Jalan Raya Pati-Tayu, tepatnya di depan Pasar Trangkil, pada Senin (26/12/2022).
Relawan Kembang Joyo Pati, Harimawan Andi Nurdin, mengatakan tumbangnya pohon mahoni karena hujan dan angin kencang.
"Kejadian bermula saat hujan dan angin hingga menyebabkan pohon tumbang," buka Herimawan dikutip dari TribunJateng.com.
Herimawan menjelaskan, batang pohon tersebut langsung menimpa kaca Pajero Sport yang melintas.
Setelah kaca depannya pecah, beberapa ranting masuk ke dalam kabin Pajero Sport bernomor polisi H-1090-AH.
"Batang pohon juga menimpa kabel listrik yang berada tidak jauh dari lokasi kejadian," tuturnya.
Alhasil kemacetan terjadi di Jalan Raya Pati-Tayu kurang lebih selama 30 menit.
Baca Juga: Batal Digeber, Mitsubishi Pajero Sport Ini Justru Masuk Kolam Renang di Vila
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Tribunjateng.com |
KOMENTAR