GridOto.com - Beberapa tahun belakangan pasar motor didominasi oleh motor matic atau skutik.
Hal tersebut membuat kebutuhan untuk oli khusus motor matic meningkat.
Tak cuma oli mesin, tapi juga oli gear atau oli gardan, juga turut dibutuhkan oleh para pengguna motor matic saat ini.
Untuk memenuhi kebutuhan itu, PT TRKM Group selaku produsen oli Deltalube, meluncurkan oli baru khusus untuk girboks motor matic bernama Deltalube Gear Matic Oil SAE 10W-30 API SN.
"Permintaan akan oli khusus girboks motor matic sudah sangat banyak, mereka menginginkan oli girboks yang sama berkualitasnya dengan oli mesin Deltalube," ujar Resa Azhara, Brand Manager PT TRKM Group, dalam keterangan resmi yang diterima GridOto, Sabtu (22/12).
Oli girboks matic Deltalube terbaru ini diklaim mampu memberikan perlindungan optimal akan gesekan dan kausan komponen final drive transmisi motor matic.
Selain itu ia juga mampu mengurangi beban kerja final drive gear transmisi, sehingga laju motor bisa terasa lebih halus.
Deltalube Gear Matic Oil SAE 10W-30 API SN juga disebut aman untuk segala komponen karet di area girboks, sehingga bisa mencegah kebocoran seal.
Oli gardan ini juga sudah dilengkapi antikarat, detergent, dan dispersant untuk melindungi dari karat, korosi, serta menjaga kebersihan girboks motor matic.
Baca Juga: Oli Gardan Motor Matic Berubah Warna Seperti Susu Setelah Terobos Banjir, Ini Penyebabnya
"Kami sudah uji 8.000 km, dan hasil laboratorium yang meliputhi physical chemical dan wear metal-nya masih menunjukan hasil yang bagus," ungkap Yese MT Simanjuntak, Technical Support PT TRKM Group.
Deltalube Gear Matic Oil SAE 10W-30 API SN sendiri ditawarkan dalam kemasan 120 ml.
Soal harga, pihak PT TRKM Group bakal mengumumkannya dalam waktu dekat.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR