GridOto.com - Peningkatan volume kendaraan di ruas Jalan Tol Binjai-Stabat, Sumatera Utara mulai terlihat jelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Terhitung ada kenaikan volume kendaraan masuk via Gerbang Tol (GT) Stabat sebanyak 18,37 persen, dibandingkan dengan lalu lintas pada hari biasa per 20 Desember 2022.
Lalu untuk volume kendaraan keluar dari GT Stabat juga mengalami peningkatan sebanyak 7,95 persen, dibanding pada hari biasa.
Walau begitu, Hery Prasetyo selaku Branch Manager Tol Binjai-Stabat bilang kenaikan tersebut masih tergolong normal.
Mengingat kondisinya sudah mendekati momen libur Nataru, yang mana diprediksi terjadi peningkatan arus lalu lintas di sejumlah wilayah Indonesia.
"Semuanya masih dalam kondisi yang normal," ujarnya, dikutip dari Tribun-medan.com, Rabu (21/12/2022).
Selain di GT Stabat, peningkatan volume kendaraan juga terjadi di ruas Jalan Tol Binjai-Stabat tepatnya di GT Binjai dan GT Helvetia.
Untuk GT Binjai, terjadi peningkatan kendaraan masuk sebanyak 2,83 persen dibanding lalu lintas pada hari biasa.
Kemudian untuk kendaraan keluar, terhitung ada kenaikan sebanyak 10,33 persen.
Baca Juga: Proyek Tol Binjai-Pangkalan Brandan Masih Digenjot, Tapi Terhambat Masalah Satu Ini
Sementara di GT Helvetia, tercatat terjadi kenaikan volume kendaraan masuk sebanyak 0,25 persen.
Selanjutnya, untuk jumlah kendaraan keluar mengalami sedikit kenaikan di angka 0,42 persen.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Volume Kendaraan di Tol Binjai-Stabat Mulai Meningkat Jelang Nataru.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Tribun-Medan.com |
KOMENTAR