GridOto.com - Datang dari pabrikan Eropa, motor baru ini siap jadi lawan bagi motor adventure Honda CB500X yang duluan beredar di pasaran.
Rilis di EICMA 2022 dengan nama Rieju Aventura Legend 500, secara tampilan memang kental aura motor adventure enduro.
Sekilas gayanya malah justru lebih kearah Honda Africa Twin, berbeda konsep dengan CB500X yang adventure turing.
Contoh paling jelas terlihat dari kaki-kaki yang diusung, sebab pakai velg jari-jari kombinasi 21-18 inci tubeless yang dibalut ban dual purpose.
Sementara desain bodinya sendiri layaknya motor adventure kebanyakan, terbilang ringkas namun fungsional.
Dibandingkan rivalnya, kelihatan jelas kalau Aventura Legend 500 punya kelebihan berupa tangki ganda di bagian buritan motor yang cocok buat perjalanan jauh.
Total kapasitasnya bisa menampung bensin hingga 29 liter, dengan spek tinggi jok 820 mm.
Fitur pendukung seperti windshield tinggi, hand guard, engine guard serta behel belakang dengan fungsi bracket box juga bisa ditemui.
Nah untuk spek mesinnya, berkapasitas 500 cc dua silinder segaris DOHC berpendingin cairan buatan Loncin yang basisnya identik mesin Honda.
Sayangnya tenaga dan torsi maksimum yang dihasilkan belum dirilis, namun kemungkinan bertenaga sekitar 47 dk dan torsi 44 Nm seperti CB500X.
Baca Juga: Moto Bologna Passione Siap Serbu Indonesia, Line Up Lengkap Matic Hingga Adventure Ada!
Bicara suspensi, bagian depan pakai upside down dan belakang pakai monosok, dimana keduanya punya spek travel panjang dan punya fitur setelan.
Melihat pengereman, depan pakai rem cakram ganda dengan kaliper radial 2 piston, sementara belakang 2 piston tunggal dengan sistem ABS dual channel.
Di kelas adventure 500 cc, selain ada Honda CB500X sebetulnya motor ini juga menjadi lawan bagi Benelli TRK502X.
Baru tersedia di pasar Eropa pada 2023, Rieju Aventura Legend 500 sendiri dilepas dengan banderol setara Rp 133 jutaan.
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | Visordown.com |
KOMENTAR