Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Intip Pilihan Warna Baru Yamaha MX King Versi Malaysia, Lebih Keren?

Muhammad Farhan - Rabu, 14 Desember 2022 | 21:00 WIB
Yamaha MX King 150 Versi Malaysia, yaitu Yamaha Y15ZR
Yamaha
Yamaha MX King 150 Versi Malaysia, yaitu Yamaha Y15ZR

GridOto.com - Intip pilihan warna baru Yamaha MX King versi Malaysia, paduan warna dan grafisnya lebih keren dari versi lokal?

Bernama Yamaha Y15ZR, motor bebek tersebut merupakan kembaran Yamaha MX King 150 dari segi spesifikasi maupun tampilan.

Secara teknis, mesinnya masih sama yaitu berkapasitas 150 cc SOHC 4 katup berpendingin cairan dengan sistem injeksi dan transmisi 5-percepatan.

Raihan mesinnya pun identik, yaitu bertenaga sebesar 15,5 dk @8.500 rpm dengan torsi maksimum 13,8 Nm @7.000 rpm.

Tampak samping Yamaha Y15ZR
Yamaha
Tampak samping Yamaha Y15ZR

Fitur unggulan MX King 150 seperti headlamp LED dan panel instrumen full digital pun tersedia pada Yamaha Y15ZR.

Sebab di Malaysia, hadir juga Yamaha 135LC yang pakai basis MX 135 lawas serta Yamaha Y16ZR yang basisnya bermesin R15 VVA.

Kembali soal Y15ZR, kini hadir dengan pilihan warna baru yang tampak atraktif dengan paduan warna cerah.

Pilihannya tersedia kombinasi warna kuning hitam, silver hitam, hijau matte dan oranye biru yang berkesan modern.

Panel instrumen digital Yamaha Y15ZR
Yamaha
Panel instrumen digital Yamaha Y15ZR

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Buat Antar Anak Liburan Sekolah, Suzuki Swift Bekas Dijual Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa