GridOto.com - Pembalap Scuderia Ferrari, Carlos Sainz, mengungkap keluh kesahnya soal perilaku curang pembalap di F1 2022.
Carlos Sainz menilai ada sejumlah kejadian pembalap melakukan tindakan curang dengan sengaja membuat yellow flag atau red flag dikibarkan.
Tindakan sengaja menimbulkan yellow flag ataupun red flag memang sudah menjadi masalah di balapan F1 sejak lama.
Yellow flag ataupun red flag bisa mengubah jalannya sesi atau balapan, dan tentunya akan menguntungkan satu ataupun beberapa pihak tertentu.
Sulit mendeteksi apakah pembalap hanya mencari-cari alasan untuk menghentikan sesi, ataukah mereka benar-benar mengalami masalah ataupun crash.
Nah, Sainz menilai FIA tak perlu pusing mendalami apakah pembalap tersebut sengaja atau tidak saat terjadinya insiden.
Menurutnya, sebaiknya langsung dihukum saja tanpa perlu memandang alasan si pembalap.
"Namun entah ada tujuannya atau tidak, kami seharusnya bisa mencari solusi untuk pembalap yang menimbulkan yellow flag atau red flag," kata Sainz dilansir GridOto.com dari Speedweek.
"Jika pembalap mengganggu lap pembalap lainnya, maka mereka harus dihukum," jelas Sainz.
Baca Juga: Juara Dunia F1 2022 Max Verstappen Raih Penghargaan Pembalap Terbaik di Negaranya Lewis Hamilton
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Speedweek.com |
KOMENTAR