Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sekilas Mirip, Ini Bedanya Pulley All New Honda BeAT Dengan Generasi Sebelumnya

Isal - Rabu, 7 Desember 2022 | 07:40 WIB
Kiri Pulley Depan Honda BeAT K44F, Kana Honda All New BeAT K0JA
Isal/GridOto.com
Kiri Pulley Depan Honda BeAT K44F, Kana Honda All New BeAT K0JA

 

GridOto.com - Sekilas mirip, berikut bedanya pulley CVT All New Honda BeAT dengan BeAT generasi sebelumnya.

Selain mesin yang sudah pakai langkah piston lebih panjang, pulley depan di CVT motor matic All New Honda BeAT ternyata berbeda dengan generasi sebelumnya.

Perbedaan pulley depan pada CVT motor matic All New Honda BeAT dari generasi sebelumnya terlihat dari diameter yang lebih besar.

"Bisa dibilang pulley depan All New Honda BeAT masuk dalam kategori big pulley," ucap Givarius Kimza, Owner YR Custom kepada GridOto beberapa waktu yang lalu (11/12).

Diameter Pulley Depan Honda All New BeAT
Isal/GridOto.com
Diameter Pulley Depan Honda All New BeAT

Baca Juga: Banyak Dijual di Pasaran, Ini Kelebihan Big Pulley Untuk Motor Matic

"Soalnya, diameter pulley All New Honda BeAT lebih besar dari pulley depan Honda BeAT generasi sebelumnya yang berkode K44F," tambahnya.

Selain diameter yang lebih besar, pulley depan All New Honda BeAT juga punya bobot yang lebih enteng.

Diameter pulley depan Honda BeAT K44F
Isal/GridOto.com
Diameter pulley depan Honda BeAT K44F

"Hal ini juga terlihat dari sirip pada pulley kipas yang lebih sedikit," jelas Ivan yang sudah memperhatikan CVT All New BeAT sejak baru dilaunching.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Viral Lampu Merah di Bandung Bikin Tua di Jalan, Simak Aturan Durasinya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa