Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Anak Mobil Wajib Tahu, Ini Dia Tiga Tanda Aki Mobil Mulai Soak

Ryan Fasha - Senin, 5 Desember 2022 | 07:00 WIB
Ganti Aki Mobil yang Baru
Radityo Herdianto / GridOto.com
Ganti Aki Mobil yang Baru

GridOto.com - Aki bertugas sebagai sumber listrik bertegangan 12 volt pada mobil.

Kondisi aki yang baik akan membuat komponen di dalam mobil bisa bekerja dengan sempurna.

Akan tetapi seiring waktu pemakaian, sel aki akan mengalami penurunan performa.

Aki yang mulai soak bisa di tandai dari beberapa hal.

Setidaknya ada 3 tanda aki mobil yang mulai soak.

Dinamo starter mobil
Ryan/gridoto.com
Dinamo starter mobil

Baca Juga: Wajib Tahu, Penyebab Sepele yang Bikin Aki Mobil Jadi Cepat Soak

1. Starter

Dinamo starter atau motor starter mobil menyerap 60-70% daya aki saat digunakan.

"Aki kalau kondisinya baik maka sekali starter maka akan langsung hidup," sebut Triyono dari bengkel Family Auto Service.

"Sedangkan kalau aki mulai soak biasanya harus beberapa kali starter baru mobil mau hidup," jelasnya.

Bahkan kalau kondisi aki sudah rusak mobil tidak akan mau hidup.

Menghidupkan mobil menjadi indikasi pertama apakah aki mulai soak atau tidak.

Lampu depan Innova Zenix Hybrid tipe G menggunakan dua bilik reflektor
Angga Radita
Lampu depan Innova Zenix Hybrid tipe G menggunakan dua bilik reflektor

Baca Juga: Jumper Aki Mobil Tapi Aki di Bagasi? Ternyata Begini Cara Jumper-nya

2. Lampu

Mobil yang masih menggunakan lampu bohlam biasa akan menjadi agak redup saat aki mulai tekor.

"Arus listrik dari aki menuju bohlam tidak konstan sehingga membuat nyala lampu terganggu," beber pria yang bengkelnya ada di Jl. Bintara Raya, Bekasi.

Sementara untuk mobil dengan lampu LED juga bisa bermasalah.

"Lampu cenderung agak berkedip karena arus listrik dari aki ke lampu bermasalah," jelasnya lagi.

Jadi lampu akan bermasalah jika aki mulai tekor.

Ilustrasi pengemudi memencet klakson
Aries Aditya
Ilustrasi pengemudi memencet klakson

Baca Juga: Ganti Aki Baru di Mobil, Awas Kabel Positif Tidak Bisa Asal Lepas

3. Bunyi Klakson

Klakson juga menggunakan arus listrik 12 volt langsung dari aki.

"Aki yang mulai tekor membuat bunyi klakson menajadi tidak nyaring seperti biasanya," terang Triyono.

Bunyi klakson cenderung lemah karena arus listrik yang dibutuhkan klakson tidak sesuai.

Apalagi klakson sudah diganti produk aftermarket yang suaranya lebih keras.

Oleh karena itu, aki butuh segera diperbaiki dengan cas ulang atau diganti dengan yang baru.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kompetisi Berakhir, Ini yang Terjadi pada Motor Bekas MotoGP 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa