Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Serius Garap Pasar Mobil Listrik, Wuling Kerja Sama dengan Gotion untuk Penuhi Kebutuhan Baterai

Muslimin Trisyuliono - Kamis, 1 Desember 2022 | 22:00 WIB
Wuling melakukan peresmian kerja sama dengan PT Gotion Green Energy Solutions Indonesia (Gotion High-Tech) sebagai salah satu supply chain baterai kendaraan listrik
Dok. PT SGMW Motor Indonesia
Wuling melakukan peresmian kerja sama dengan PT Gotion Green Energy Solutions Indonesia (Gotion High-Tech) sebagai salah satu supply chain baterai kendaraan listrik

GridOto.com - PT SGMW Motor Indonesia (Wuling) kembali menunjukan keseriusannya dalam mengembangkan ekosistem kendaraan listrik berbasis baterai di Tanah Air.

Kali ini Wuling melakukan peresmian kerja sama dengan PT Gotion Green Energy Solutions Indonesia (Gotion High-Tech) sebagai salah satu supply chain baterai kendaraan listrik.

Adapun penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dilaksanakan di pabrik Wuling yang berlokasi di Cikarang, Jawa Barat pada hari Senin 28 November 2022 lalu.

Perjanjian kerja sama ini ditandatangani oleh Shi Guoyong, Presiden Direktur Wuling Motors dan Hou Fei, Vice President Gotion High-Tech & Chairman of Liuzhou Gotion Battery.

"Kami melangkah lebih jauh dengan menggandeng salah satu produsen komponen baterai terkemuka global ke Indonesia. Kerja sama strategis ini merupakan sinergi yang positif dalam rangka mengembangkan ekosistem kendaraan listrik," ujar Shi dalam keterangan tertulisnya, Rabu (30/11/2022).

Dalam perjanjian kerjasama ini, PT Gotion Green Energy Solutions Indonesia akan menyediakan baterai dengan kualitas yang baik serta layanan purna jual untuk baterai kendaraan listrik Wuling.

Selain memproduksi kendaraan listrik, Wuling juga mengajak perusahaan global lainnya untuk berinvestasi dalam rangka mendukung percepatan elektrifikasi kendaraan dalam negeri.

Wuling melakukan peresmian kerja sama dengan PT Gotion Green Energy Solutions Indonesia (Gotion High-Tech) sebagai salah satu supply chain baterai kendaraan listrik
Dok. PT SGMW Motor Indonesia
Wuling melakukan peresmian kerja sama dengan PT Gotion Green Energy Solutions Indonesia (Gotion High-Tech) sebagai salah satu supply chain baterai kendaraan listrik

Baca Juga: Pasang Peredam di Sepatbor Mobil Listrik Wuling Air EV, Ini Biayanya

Termasuk PT Gotion Green Energy Solutions Indonesia yang bergerak di bidang pembuatan baterai Lithium Iron Phosphate (LFP).

"Kami berharap dengan semakin banyak pihak yang berkolaborasi, hal tersebut dapat mendorong percepatan prgram elektrifikasi kendaraan di Tanah Air," pungkasnya.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Siap-siap Mudik Nataru, Ini Daftar Harga Sewa Avanza, Innova Sampai Brio

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa