GridOto.com - Tips servis CVT Vespa matic, segini biaya ganti roller di bengkel spesialis.
Salah satu part yang harus dicek tiap kali Vespa matic melakukan servis CVT adalah komponen roller.
Roller di CVT ini memang termasuk part fast moving yang cepat habis, sehingga wajib dicek secara rutin saat servis CVT.
Buat kalian pengguna Vespa matic yang mengalami roller aus juga tidak perlu khawatir karena sekarang sudah banyak yang jual roller untuk Vespa matic.
Baca Juga: Jarang Disadari Pemilik, Begini Ciri Relay Starter Motor Rusak
"Kalau roller Vespa matic orisinil itu kami jual dengan harga Rp 215 satu set," buka Bimo Aryo owner Big Scoot Garage yang merupakan bengkel spesialis Vespa matic.
"Untuk bobot roller bawaan Vespa matic umumnya 14 gram, kami juga jual yang bobotnya 10 gram buat yang mau akselerasi lebih responsif," tambah Bimo yang bengkelnya di Jl. Letjen Suprapto No.53, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Selain roller standar atau orisinil, Bimo juga sediakan roller aftermarket dengan harga yang lebih terjangkau.
"Roller aftermarket ada merek Moto1, harganya Rp 124 ribu satu set," tambahnya.
Baca Juga: Tips Servis CVT Vespa Matic, Ini Pilihan dan Harga Kampas Ganda di Bengkel Spesialis
"Bobot roller Moto1 ini ada pilihan 12 gram dan 10 gram. Tinggal tergantung konsumen mau pakai yang bobot berapa," jelasnya lagi.
Bimo mewanti untuk pemilik Vespa matic jangan sampai membiarkan roller CVT yang terlihat aus.
Pasalnya, jika dibiarkan roller yang aus bisa merusak pulley depan jika terus dipaksa untuk digunakan.
"Usia pemakaian roller ini sekitar 1 tahun dalam kondisi pemakaian normal," tutupnya.
Makanya cek berkala kondisi roller saat servis CVT agar terlihat jika ada indikasi keausan karena pemakaian.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR