Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hantam Pembatas Jembatan, Yamaha NMAX Terjun Bebas ke Parit di Malang

Dia Saputra - Rabu, 30 November 2022 | 10:09 WIB
Detik-detik Yamaha NMAX masuk parit di Jembatan Soekarno Hatta.
instagram.com/agoezbandz4
Detik-detik Yamaha NMAX masuk parit di Jembatan Soekarno Hatta.

GridOto.com - Sebuah Yamaha NMAX terjun bebas ke parit di Kota Malang, Jawa Timur (Jatim).

Rekaman yang memperlihatkan detik-detik Yamaha NMAX terjun ke parit itu viral di Instagram.

Hal tersebut GridOto ketah dari unggahan akun Instagram @agoezbandz4 pada Senin (28/11/2022).

"Detik-detik Yamaha NMAX terjatuh di Jembatan Soekarno Hatta, Malang," tulis @agoezbandz4.

Tampak dalam video, skutik gambot Yamaha itu terjatuh saat hendak melintas di Jembatan Soekarno.

Awalnya, NMAX terseret hingga menghantam tembok yang berada di ujung pembatas jembatan.

Warga dan petugas saat melihat pengendara Yamaha NMAX di Jembatan Soekarno Hatta.
instagram.com/agoezbandz4
Warga dan petugas saat melihat pengendara Yamaha NMAX di Jembatan Soekarno Hatta.

Nahas, si pengendara ikut terseret saat skutiknya terjatuh ke parit.

Dari beberapa informasi yang beredar, kejadian berlangsung pada Sabtu (26/11/2022) siang.

Belum diketahui secara pasti apa penyebab Yamaha NMAX itu terjatuh ke parit.

Editor : Fendi
Sumber : Instagram.com/agoezbandz4

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Anti Ngantuk, Begini Atur Jam Tidur Saat Mengemudi di Malam Hari

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa