GridOto.com - Akan ada banyak hal baru yang bisa ditemukan pada gelaran Formula E Jakarta 2023 pada 3 dan 4 Juni mendatang.
Salah satunya tentu adalah mobil balap listrik Formula E Gen3, yang akan membalap di Jakarta International ePrix Circuit selaku latar Formula E Jakarta 2023.
Dengan bobot yang lebih ringan, dimensi yang lebih mungil dan tenaga yang lebih besar, mobil balap listrik Formula E Gen3 diharapkan bisa menghasilkan perlombaan yang lebih seru.
Tapi tidak hanya mobilnya yang berubah, tampilan Formula E Jakarta 2023 juga sedikit banyak akan berubah ketika menggelar balapan pada Juni nanti.
Bukan karena sirkuitnya mengalami perubahan layout, melainkan karena Formula E turut mengganti branding mereka jelang musim balap 2023 nanti.
Dimulai dari logo baru dengan tampilan lebih dinamis, yang katanya terinspirasi dari torsi instan pada kendaraan listrik.
Di musim balapnya yang kesembilan nanti, Formula E juga tidak lagi murni memakai warna biru untuk branding mereka.
Melainkan turut menggunakan warna-warna cerah lain, sehingga bukan tidak mungkin Jakarta International ePrix Circuit juga akan dihiasi dengan warna-warna baru selama balapan.
Selain identitas visual, Formula E pun akan berubah secara sonik berkat title music dan broadcast score baru selama balapan yang katanya turut mengimplementasikan suara 'mesin' mobil balap listrik Formula E Gen3.
Baca Juga: Formula E Ubah Beberapa Regulasi Mendasar Jelang Musim 2023, Wajib Pit Stop Tapi Enggak Ada Fanboost
"Identitas baru ini adalah bagian dari misi berjalan kami untuk membangun kategori baru dari olahraga eselon teratas," ucap Henry Chilcott, CMO Formula E dalam siaran resminya, Selasa (29/11/2022).
"Ini adalah sistem yang dirancang untuk menginspirasi dan menyemangati fans di selruh dunia serta menciptakan platform yang lebih kuat dan menjangkau partner, tim, pabrikan, dan penyiar," tutupnya.
Rebranding Formula E sendiri akan dilakukan secara bertahap dimulai dari aset-aset digital Formula E seperti laman web dan media sosial resminya.
Pada tahun baru nanti, laman web dan aplikasi resmi Formula E juga akan kedapatan fungsi baru yang diklaim dapat meningkatkan kualitas pengalaman para fans.
Ketika musim balap 2023 dimulai di Mexico City pada 14 Januari nanti, identitas baru tersebut diharapkan sudah diimplementasikan sepenuhnya.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | FIA Formula E |
KOMENTAR