GridOto.com - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) merevisi target penjualan mobil baru secara domestik, untuk periode 2022.
GAIKINDO optimis penjualan mobil baru tahun ini dapat melebihi target yang direncanakan sebelumnya yakni sebanyak 900 ribu unit.
"Kami sudah koreksi untuk target penjualan mobil baru tahun ini diharapkan mencapai 960 ribu unit," ujar Ketua I GAIKINDO, Jongkie D. Sugiarto di Jakarta belum lama ini.
Menurut Jongkie, adanya revisi target ini lantaran melihat pencapaian positif dari penjualan mobil Tanah Air belakangan ini.
Sebagai gambaran, penjualan mobil baru
selama Januari hingga Oktober 2022 berhasil mencatatkan 822.013 unit secara retail alias dari dealer ke konsumen.
Sedangkan untuk wholesales atau penjualan dari pabrik ke dealer membukukan 851.413 unit.
Lebih lanjut selama Oktober 2022 kemarin penjualan mobil baru di Tanah Air terpantau mengalami sedikit penurunan.
Pada periode tersebut, penjualan mobil baru secara retail mencatat 89.651 unit, atau turun enam persen dibandingkan September 2022 sebanyak 95.422 unit.
Adapun dari sisi wholesales atau penjualan dari pabrik ke dealer meraih 93.197 unit, turun sekitar 6,7 persen dibandingkan September 2022 sebesar 99.986 unit.
Baca Juga: Rapor Wholesales LMPV Oktober 2022, Toyota Avanza Masih Terlalu Tangguh Buat Hyundai Stargazer
Predikat merek mobil terlaris pada Oktober 2022 masih dipegang oleh Toyota, yang berhasil menjual 30.217 unit.
Posisi kedua, Daihatsu dengan penjualan mencapai 16.433 unit.
Honda di peringkat tiga merek terlaris, yang selama Oktober 2022 mencatat angka penjualan 11.590 unit.
Berikutnya, Suzuki di posisi keempat dengan penjualannya 7.605 unit.
Sedangkan Mitsubishi Motors menempati posisi lima dengan mengumpulkan penjualan sebanyak 6.109 unit.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR