Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Kijang Innova Zenix

Pilihan Ban Substitusi Untuk Innova Zenix, Biar Tambah Nyaman

Angga Raditya - Jumat, 25 November 2022 | 11:00 WIB
Pelek Toyota Kijang Innova Zenix varian Q menggunakan ukuran 18 inci dengan finishing black chrome
Angga Raditya
Pelek Toyota Kijang Innova Zenix varian Q menggunakan ukuran 18 inci dengan finishing black chrome

GridOto.com - Toyota Kijang Innova Zenix mempunyai tiga ukuran pelek dan ban yang berbeda berdasarkan varian.

Sebagai ukuran standar, Toyota Kijang Innova Zenix dilengkapi ukuran pelek 16, 17 dan 18 inci.

Toyota Kijang Innova Zenix tipe Q HV sebagai trim tertinggi dilengkapi pelek standar 18 inci dengan ban 225/50R18.

Sedangkan untuk Toyota Kijang Innova Zenix tipe V, menggunakan pelek standar 17 inci berbalut ban 215/60R17.

Toyota Kijang Innova Zenix varian V dilengkapi pelek ukuran 17 inci
Angga Raditya
Toyota Kijang Innova Zenix varian V dilengkapi pelek ukuran 17 inci

Baca Juga: Ini Dia Jenis Oli Mesin yang Dipakai Toyota Kijang Innova Zenix 

Dan tipe G, menggunakan pelek ukuran 16 inci dengan ban 205/65R16 sebagai ukuran standarnya.

Berbicara ban substitusi, Yopie Karuci dari SM Motorsport, Kebon Jeruk, Jakarta Barat memberikan opsi ban substitusi yang bisa digunakan.

"Kalau diameter 18 inci, bisa pakai 235/50R18, itu banyak pilihan bannya, tapi kalau 225/50R18, tidak sebanyak 235/50," ujar Yopie, sapaannya.

Beberapa ban yang bisa dipilih untuk 225/50R18, "Bisa pakai Hankook Ventus Prime 3, Michelin Primacy 4 ST dan Falken Ziex ZE912," terang Yopie.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa