Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Kijang Innova Diesel Kosong di Dealer, Toyota Bantah Stop Produksi, Tapi Kok Stoknya Ghoib?

Harun Rasyid - Jumat, 18 November 2022 | 17:25 WIB
Ilustrasi Toyota Kijang Innova diesel
GridOto.com
Ilustrasi Toyota Kijang Innova diesel

GridOto.com - Unit Toyota Kijang Innova varian diesel sejak awal November 2022 sudah terbilang sulit didapat konsumen.

Dari pantauan GridOto.com di sejumlah dealer resmi di sekitaran Jakarta, stok Toyota Kijang Innova diesel bahkan sudah kosong dari awal hingga 18 November 2022.

Meski begitu, Anton Jimmi Suwandy selaku Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM) menyebut Toyota Kijang Innova diesel masih bisa didapatkan oleh konsumen.

"Toyota Kijang Innova diesel masih ada kok di beberapa dealer. Cuma stoknya memang sedang terbatas," ujar Anton kepada media selepas peluncuran Toyota bZ4X belum lama ini.

Menurutnya, stok Toyota Kijang Innova diesel di dealer juga tidak sedang dihabiskan karena varian ini masih memiliki permintaan dari konsumen.

"Kebetulan stoknya memang sedang rendah saja. Permintaan juga masih ada, bahkan tingkat permintaannya bisa mencapai 70 persen dibanding Toyota Kijang Innova varian bensin," ungkap Anton.

Lebih lanjut, ia juga tidak bisa menjawab spekulasi soal stok Toyota Kijang Innova diesel terkait dengan hadirnya mobil baru.

Teaser Toyota Innova Hybrid alias Kijang Innova Zenix dengan sedikit modifikasi, terlihat lebih jelas detail fascia-nya.
TAM
Teaser Toyota Innova Hybrid alias Kijang Innova Zenix dengan sedikit modifikasi, terlihat lebih jelas detail fascia-nya.


Seperti yang kita ketahui, Toyota bakal meluncurkan mobil baru yang isunya merupakan Toyota Kijang Innova Zenix pada 21 November mendatang.

"Kami tidak bisa menjawab spekulasi tersebut sementara ini, nanti saat harinya akan kami jawab semua. Tapi intinya adalah kami selalu memperhatikan suara dan kebutuhan konsumen serta tren ke depannya," jawab Anton.

Baca Juga: Toyota Innova Zenix yang Rilis Pekan Depan Kabarnya Bakal Punya Lima Tipe, Apa Saja?

Sementara itu dari pantauan GridOto.com di situs resmi toyota.astra.co.id, harga Toyota Kijang Innova diesel masih tercantum di menu Pricelist.

Varian diesel dari Medium Multi Purpose Vehicle (MPV) yang mengusung mesin 2.400 cc ini, dibanderol mulai Rp 397,1 juta sampai Rp 471,9 juta on the road (OTR) Jakarta.

Editor : Fendi
Sumber : Toyota.astra.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dihubungi Ketika Darurat, Ini Nomor Telepon Jasa Marga Hingga Ambulans

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa