Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Servis CVT Motor Matic Suzuki, Segini Usia Pakai Roller dan V-Belt

Uje - Kamis, 17 November 2022 | 07:10 WIB
Tips Servis CVT Motor Matic Suzuki, Segini Usia Pakai Roller dan V-Belt
Istimewa
Tips Servis CVT Motor Matic Suzuki, Segini Usia Pakai Roller dan V-Belt

GridOto.com - Tips Servis CVT motor matic Suzuki, segini usia pakai roller dan v-belt.

Roller dan v-belt motor matic merupakan dua komponen yang wajib dicek saat servis CVT, termasuk di motor matic Suzuki.

Karena memang kedua komponen tersebut termasuk komponen fast moving, sehingga harus dicek secara rutin saat servis CVT motor matic Suzuki kalian.

Seperti pernah diungkapkan oleh Indrawan, kepala mekanik Suzuki SMG Sunter, Jakarta Utara, roller dan v-belt motor matic Suzuki usia pakainya tergolong panjang.

Baca Juga: Sering Diabaikan, Ini Penyebab Standar Samping Motor Mudah Rusak

"Kalau dari buku panduan pemilik itu, usia pakai v-belt bisa sampai 20.000 kilometer," bukanya.

"Tapi pada prakteknya, part seperti v-belt mulai retak-retak ketika menyentuh 15.000 kilometer pemakaian," tambahnya.

Sementara untuk roller bisa lebih cepat usia pakainya.

"Biasanya setiap 10.000 - 12.000 kilometer pemakaian dicek keausannya. Dicek roller mulai peyang atau tidak," ujarnya lagi.

Baca Juga: Berapa Kilometer Usia Pemakaian Oli Mesin Yamalube Power Matic?

Servis CVT secara berkala bisa memperpanjang usia komponen CVT termasuk roller dan v-belt
Farhan
Servis CVT secara berkala bisa memperpanjang usia komponen CVT termasuk roller dan v-belt

Belum lagi kalau pemilknya malas untuk servis CVT untuk sekadar membersihkan area CVT, biasanya part jadi cepat aus.

"Kebiasaan malas inilah yang bisa mempercepat usia pakai komponen, termasuk usia pakai roller dan v-belt," tutup Indrawan.

Nah, itu tadi usia pakai roller dan v-belt motor matic Suzuki.

Makanya, agar kondisi v-belt dan roller di motor matic kalian terpantau, lakukan servis CVT secara berkala.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa