GridOto.com - Kalau bicara skutik bongsornya Honda, pasti mayoritas orang akan terbesit sama Honda PCX.
Memang enggak salah sih, tapi jauh sebelum lahirnya Honda PCX, ternyata Honda pernah punya lho skuter yang enggak kalah bongsornya.
Cocok juga rasanya kalau skuter ini dibilang embahnya Honda PCX, namanya adalah Honda Juno.
Honda Juno dirilis tahun 1954 silam, jadul banget ya?
Meski begitu desain Honda Juno ini unik banget, khas skuter jadul, bahasa desain Honda Juno ini boleh dibilang mirip sama skuter-skuter bikinan Vespa, juga Lambretta.
Uniknya Honda Juno ini dibekali windshield dengan ukuran yang cukup besar.
Kemudian bagian bodi tengah ke belakangnya juga cukup panjang, dan ia bisa dibuka dengan diangkat ke belakang.
Dibalik bodi segede gaban yang bisa dibuka itu, terdapat mesin juga tangki bensin.
Baca Juga: Para Pemiliknya Wajib Tahu, Apa Arti Tulisan PCX di Nama Honda PCX
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | scooternova.com |
KOMENTAR