Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Restomod Chevrolet Camaro 1969, Luar Dalam Awet Muda, Mesin Sangar 1.010 DK

Luthfi Abdul Aziz - Sabtu, 12 November 2022 | 07:10 WIB
Restomod Chevrolet Camaro 1969 bernama Strode garapan Ringbrothers, Amerika Serikat
Carscoops
Restomod Chevrolet Camaro 1969 bernama Strode garapan Ringbrothers, Amerika Serikat

GridOto.com - Ringbrothers yang berbasis di Wisconsin, Amerika Serikat kembali bikin restorasi modifikasi apik berbasis muscle car klasik.

Usai memamerkan restomod Ford Mustang Mach 1 1969 super sangar, kini giliran Chevrolet Camaro 1969 yang menjadi bidikan Ringbrothers.

Seperti garapan lainnya, Chevrolet Camaro klasik ini dibangun ulang untuk meremajakan otot-ototnya agar terlihat modern dan kekinian.

Struktur bodi asli muscle car bernama Strode ini masih dipertahankan, namun beberapa bagian dibuat ulang memakai bahan serat karbon.

Baca Juga: Chevy Camaro Bumblebee Paling Sangar, Bodi Gambot, Pakai Pintu Gunting

Restomod Chevrolet Camaro 1969 dengan bodi karbon dan pasang pelek HRE
Carscoops
Restomod Chevrolet Camaro 1969 dengan bodi karbon dan pasang pelek HRE

Mulai dari fender lebih lebar, bumper depan-belakang, diffuser, dan ducktail belakang yang kemudian dilapis cat Basf Glasurit Ghost White.

Sementara untuk menopang tongkrongannya, dipilih pelek HRE G-Code Edition ukuran 20 inci yang dibalut ban Michelin Pilot Sport 4S.

Pun sektor kaki-kaki yang disegarkan dengan suspensi independen Roadster Shop Fast Track, berikut aplikasi coilover QA1 MOD Series.

Tampilan kabin restomod Chevrolet Camaro dibuat nyaman dan lebih modern
Carscoops
Tampilan kabin restomod Chevrolet Camaro dibuat nyaman dan lebih modern

Kenyamanan dan modernisasi datang dari sektor interior bertema coklat yang sepenuhnya dicustom oleh Upholstery Unlimited.

Seperti memasang sistem audio lansiran JL Audio, alat pengukur Dakota Digital, dan sistem kontrol iklim Vintage Air Gen IV.

Bicara soal jantung mekanis, Chevy Camaro ini dibekali mesin Wegner Motorsports, yakni V8 berkapasitas 2.900 cc Supercharger. 

Baca Juga: Chevrolet Camaro Berumur 53 Tahun Pamer Aura Retro dan Tenaga 700 DK

Restomod Chevrolet Camaro 1969 dibekali mesin sangar bertenaga 1.010 dk
Carscoops
Restomod Chevrolet Camaro 1969 dibekali mesin sangar bertenaga 1.010 dk


Mesin ini sanggup memuntahkan tenaga maksimal 1.010 dk, dan bekerja maksimal berkat sistem pengapian Holley Dominator EFI.

Transmisi menggunakan manual 6-percepatan Bowler Tremec T-56 Mangum, dengan penggerak roda belakang buatan John's Industries.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Momen Spesial, Tol Probowangi Dibuka Gratis Pada Akhir 2024 dan Awal 2025

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa