Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2022

Thailand Juga Kebagian Mobil Baru Toyota bZ4X, Speknya Beda Lho

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 10 November 2022 | 20:20 WIB
Toyota bZ4X juga hadir sebagai mobil baru di Thailand.
Toyota Motor Thailand
Toyota bZ4X juga hadir sebagai mobil baru di Thailand.

GridOto.com - Gak cuma Indonesia, mobil baru listrik Toyota bZ4X ternyata juga telah menyapa Thailand (9/11).

Toyota bZ4X hadir di Thailand sebagai mobil baru untuk berperan dalam strategi Multiple Pathway Approach menuju netralitas karbon.

Menariknya, Toyota bZ4X yang hadir di Thailand sebagai mobil baru memiliki spek yang berbeda dengan Indonesia lho.

"Di bawah strategi Multiple Pathway Approach menuju netralitas karbon, hari ini kami resmi memperkenalkan bZ4X sebagai mobil listrik baterai pertama Toyota," kata Noriaki Yamashita, President Toyota Motor Thailand.

"Ia akan bergabung dalam kebijakan skema promosi kendaraan listrik yang membantu mempromosikan kendaraan elektrifikasi," tambah Yamashita.

Toyota bZ4X versi Thailand dapat penggerak semua roda, berbeda dari Indonesia yang dapat penggerak roda depan.
Toyota Motor Thailand
Toyota bZ4X versi Thailand dapat penggerak semua roda, berbeda dari Indonesia yang dapat penggerak roda depan.

Baca Juga: Harga Toyota bZ4X Jauh di Atas Hyundai IONIQ 5 dan Nissan Leaf, Toyota Beberkan Alasannya

Secara platform, Toyota bZ4X versi Thailand dan versi Indonesia sama-sama menggunakan e-Toyota New Global Architecture (e-TNGA).

Bedanya di Thailand, bZ4X yang hadir memiliki dua motor listrik yang masing-masing bertenaga 80 kW atau 107,2 dk.

Secara kombinasi, dua motor listrik penggerak semua roda tersebut memuntahkan tenaga 214 dk dan torsi 337 Nm.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Korlantas Polri Mulai Latih Petugas Pakai MG EP EV, Harga Perunit Ternyata Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa