GridOto.com - Pesawat Malaysia Airlines dengan nomor penerbangan MH6427 yang mengangkut logistik untuk World Superbike Mandalika 2022 sudah tiba di Bandara Lombok, pada Selasa (01/11/2022) pukul 06.30 WITA.
Dalam kargo pesawat ini, terhitung ada 27,2 ton logistik yang nantinya digunakan pada gelaran World Superbike Mandalika 2022.
Malaysia Airlines tersebut termasuk dalam kloter ketiga pengiriman kargo logistik untuk gelaran World Superbike Mandalika 2022.
Berdasarkan laporan Tribunlombok.com, sebelumnya sudah ada dua pesawat lain yang membawa sejumlah logistik untuk para tim saat ajang balap WorldSBK Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika.
Untuk kloter pertama pengiriman kargo logistik WorldSBK Mandalika 2022 dilakukan oleh pesawat Qatar Airways, dengan nomor penerbangan QR8062 dan tiba pada Sabtu (29/10/2022) pukul 15.48 WITA.
Berangkat dari Doha, Qatar, pesawat ini mengangkut muatan logistik seberat 81,82 ton.
Seluruh kargo yang dibawa pesawat Qatar Airways itu, kemudian dibawa menggunakan 13 truk kargo menuju Sirkuit Mandalika.
Dilanjut dengan pengiriman kloter kedua yang dilakukan oleh pesawat Ethiopian Airlines dengan nomor penerbangan ET3657, yang mendarat di Bandara Lombok pada Minggu (30/10/2022) pukul 00.58 WITA.
Baca Juga: Spesial, World Superbike Mandalika 2022 Bakal Jadi Tempat Penentuan Gelar Juara Alvaro Bautista
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | TribunLombok.com |
KOMENTAR