Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Proyek Tol Bocimi Seksi 2 Masih Terus Digenjot, Polisi Yakin Aksesnya Bisa Dibuka Saat Libur Nataru 2023

Ruditya Yogi Wardana - Selasa, 1 November 2022 | 10:28 WIB
Ilustrasi pengerjaan jalan tol Bocimi Seksi 2
Wartakotalive.com/Alex Suban
Ilustrasi pengerjaan jalan tol Bocimi Seksi 2

GridOto.com - Pihak kontraktor masih terus menggenjot pengerjaan tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocmi) Seksi 2 Cigodol-Cibadak hingga sekarang.

Bahkan ada kabar yang beredar, kalau pengerjaan tol Bocimi Seksi 2 akan diselesaikan pada Desember 2022 mendatang.

Kabar ini wajar saja muncul, dikarenakan progres pembangunan tol Bocimi Seksi 2 sudah mencapai 86 persen per September 2022.

Walau demikian langkah tersebut juga membuat konsumen nantinya bisa segera melintasinya, khususnya saat libur Natal dan Tahun Baru 2023 (Nataru 2023).

AKBP Dedy Darmawansyah selaku Kapolres Sukabumi, Jawa Barat pun membenarkan adanya kabar tersebut.

Ia menceritakan, dirinya sempat mengecek kondisi jalan tol ini secara langsung.

Setelah pengecekan dilakukan, polisi jadi semakin yakin kalau jalan tol Bocimi Seksi 2 ini bisa menguntungkan masyarakat.

Sehingga ada rencananya kalau tol ini dibuka aksesnya untuk dilewati pengendara saat libur Nataru 2023.

"Apabila membutuhkan pengamanan di malam hari, kami bisa melakukan pengecekan jalur tol pada malam hari mengingat banyak material yang tergeletak di lokasi pembangunan," kata Dedy, dikutip dari Tribunjabar.id, Sabtu (29/10/2022).

Baca Juga: Viral Oknum Polisi Lakukan Aksi Pungli di Pintu Tol Bocimi, Netizen Sampai Geram, Polda Jawa Barat Sudah Bergerak

Menurutnya, pengerjaan tol Bocimi Seksi 2 itu diperkirakan selesai sesuai dengan jadwal yang ditentukan.

Untuk hal tersebut, pihak kepolisian bakal berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait agar ruas tol ini bosa dipakai saat libur Nataru 2023 nati.

"Cuma satu titik yang agak terlanmbat dan terkahir di pembangunan jembatan, walau demikian pihak PT Waskita Karya tetap setuju dengan ide pembukaan aksis pada November 2022.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Jalan Tol Ruas Cigombong-Cibadak Sukabumi Dipastikan Sudah Bisa Dipakai Saat Libur Natal.

Editor : Fendi
Sumber : TribunJabar.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa