Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Naik BST di Solo Gratis tapi Penumpang Wajib Tapping e-Money, Saldonya Tak Terpotong

Dia Saputra - Senin, 31 Oktober 2022 | 21:15 WIB
Penumpang Batik Solo Trans (BST) diwajibkan untuk tapping e-Money.
jatengprov.go.id
Penumpang Batik Solo Trans (BST) diwajibkan untuk tapping e-Money.

GridOto.com - Aturan baru naik moda transportasi Batik Solo Trans (BST) mulai diterapkan hari ini, Senin (31/10/2022).

Dalam aturan ini dijelaskan, penumpang umum selain pelajar, lansia, dan disabilitas, diwajibkan untuk tapping e-money di bus.

Kabar tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Solo, Taufiq Muhammad pada Minggu (30/20/2022).

"Syarat penumpang umum untuk wajib tapping e-money memang sudah diwajibkan," buka Taufiq Muhammad dikutip dari TribunSolo.com.

Taufiq mengatakan, bakal ada petugas yang berjaga dan memantau proses tapping e-money yang dilakukan penumpang.

"Kalau tidak tapping, maka petugas akan meminta penumpang untuk turun dari BST," tutur Taufiq Muhammad.

Menurut Taufiq, tapping e-money itu hanya untuk formalitas saja tanpa dikenai potongan saldo.

"Sebenarnya semua penumpang tatap gratis karena dibayar oleh Pemkot Solo," ungkap Kepada Dishub Kota Solo.

Taufiq menegaskan, tapping ini hanya berlaku untuk penumpang umum selain pelajar, lansia, dan disabilitas.

Baca Juga: Gibran Tolak BST Sistem Berbayar, Dishub Solo Sebut Pemkot Harus Siap Dana Rp 3,5 Miliar

Sedangkan untuk pelajar (selain Mahasiswa), lansia (di atas 60 tahun), dan disabilitas tidak wajib tapping.

"Nantinya akan ada kartu khusus untuk tiga kategori penumpang tersebut," tambah Taufiq.

Namun untuk sementara waktu, tiga kategori penumpang itu wajib menunjukan identitas seperti kartu pelajar atau KTP.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Aturan Baru Naik BST Solo Per 31 Oktober: Gratis Tapi Wajib Tap eMoney, Tidak Ngetap Disuruh Turun

Editor : Dida Argadea
Sumber : TribunSolo.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pantes Mesin Masih Overheat Padahal Sudah Kuras Air Radiator, Ini Penyakitnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa