Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2022

Cobain Fitur Tombol Bluelink dan SOS Hyundai Stargazer, Ternyata Sakti

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 28 Oktober 2022 | 20:50 WIB
Hyundai Stargazer memiliki keunggulan fitur, salah satunya adalah tombol Roadside Assistance dan SOS Bluelink.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Hyundai Stargazer memiliki keunggulan fitur, salah satunya adalah tombol Roadside Assistance dan SOS Bluelink.

GridOto.com - Hyundai Stargazer merupakan salah satu mobil baru Small MPV di Indonesia yang dilengkapi banyak fitur canggih.

Sebagai pemain di salah satu kelas terpanas di Indonesia, mobil baru Hyundai Stargazer dibekali fitur yang lebih unggul dari rivalnya.

Misalnya di Hyundai Stargazer varian tertinggi, sobat sudah mendapatkan fitur Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) Hyundai SmartSense.

Lalu pada trim Trend hingga Prime, pemilik Stargazer juga disuguhkan dengan fitur telematika dan interkonektivitas Hyundai Bluelink.

Nah salah satu komponen dari Hyundai Bluelink tersebut adalah tombol 'B' dan tombol SOS yang ternyata cukup sakti.

Ilustrasi memencet tombol SOS Hyundai Stargazer.
Okkie Dwi/GridOto.com
Ilustrasi memencet tombol SOS Hyundai Stargazer.

Baca Juga: Minat Sama Mobil Baru Hyundai Stargazer? Segini Pajak Tahunannya

Bagi sobat yang belum tahu, tombol 'B' berfungsi untuk memanggil bantuan jalan atau Roadside Assistance (RSA).

Tombol ini ditekan ketika sobat mengalami kendala teknis di jalan seperti mogok atau pecah ban dan membutuhkan bantuan kendaraan derek.

Selanjutnya, tombol SOS berfungsi untuk mengontak call center ketika keadaan darurat seperti kecelakaan atau ada penumpang yang mengalami sakit.

SOS juga memiliki fungsi Auto Collision Notification yang akan mengontak call center saat mobil mengalami kecelakaan hingga airbag mengembang.

Pertanyaannya apa yang terjadi kalau tombol Bluelink ini ditekan baik itu sengaja ataupun disengaja? Seberapa efektifkah tombol ini?

Dua tombol ini langsung kita coba, ulasannya bisa disimak di bawah ini.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ular Beton Baru di Jateng Bakal Libas 35 Desa, Investasi Tembus Rp 38 T

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa