GridOto.com - Setelah diluncurkan awal Oktober ini, saatnya kami coba langsung Toyota Vios 2022.
Toyota Vios generasi keempat ini mengalami berbagai improvement, terutama sektor fitur keselamatan.
Dilengkapi fitur integratif Toyota Safety Sense pada varian tertingginya (Toyota Vios G CVT TSS), membuat Vios menjelma jadi sedan semi otonom.
Berkat TSS, Toyota Vios bisa menggerakkan setir sendiri melalui fitur Lane Departure Prevention (LDP), atau bisa mengerem sendiri via fitur Pre-Collision Braking (PCB).
Hadirnya fitur Adaptive Cruise Control juga membuat Vios punya sistem cruise control yang lebih canggih karena bisa menyesuaikan secara otomatis dengan kecepatan kendaraan di depan.
Hadirnya LDP, PCB dan Adaptive Cruise Control membuat Vios kini terasa bagai mobil semi otonom.
Lalu apalagi ulasan Toyota Vios 2022? Langsung saja yuk cek videonya.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR