GridOto.com - Sosok musafir yang akrab disapa Joko Kendil kembali gegerkan media sosial TikTok.com.
Namanya semakin ramai setelah video Joko Kendil naik Mitsubishi Strada milik polisi, viral di media sosial.
Dalam video yang beredar, Joko Kendil terpantau duduk di kursi depan sisi kiri Mitsubishi Strada.
Joko Kendil terlihat menikmati perjalanannya menggunakan mobil polisi Polsek Lasem, Kabupaten Rembang.
Hal tersebut GridOto ketahui dari unggahan video di akun TikTok @uwuwuwuuw pada Selasa (25/10/2022).
Melansir TribunJateng.com, Joko Kendil adalah musafir yang berasal dari salah satu daerah di Demak, Jawa Tengah.
Pria berusia 41 tahun itu mengaku sudah berkeliling Pulau Jawa sejak usia 19 tahun atau pada 2001 lalu.
Ketenaran Joko Kendil ini berawal dari video unggahan Sukaryo Adi Putra, pemilik YouTube Channel Sinau Urip.
Saat ditanya oleh Sukaryo Adi Putra, Joko Kendil mengaku ditemani macan putih saat melakukan perjalanan.
Baca Juga: Harga Mobil Bekas Double Cabin Mitsubishi Strada Triton Dijual Mulai Rp 80 Jutaan
Pengakuan tersebut justru membuat masyarakat Tanah Air penasaran dan mempertanyakan macan putih yang dimaksud.
Rasa penasaran masyarakat semakin menjadi setelah beredar video Joko Kendil naik Mitsubishi Strada.
"Lah kok malah naik mobil polisi, ini bagaimana ceritanya mas Joko," tulis Agus Setiyahadi di kolom komentar.
Di sisi lain, pemilik akun @boy mengatakan kalau macan putih Joko Kendil kena tilang.
"Macan putihnya kena tilang nih, gak bawa STNK atau SIM," tulis @boy sambil menyematkan emotikon tertawa.
Komentar serupa juga disampaikan oleh pemilik akun @iwan8888_ di kolom komentar video.
"Mungkin surat-surat macan putihnya gak lengkap tuh," tulis @iwan8888_.
Bagi yang belum tahu sosok Joko Kendil, mari simak video berikut ini :
@uwuwu062 Macan Putihhe ditumpakke Mobil polisi #jokokendil #polseklasem #lasem #rembang #jokokendilmusafir ♬ Lir Ilir - Metrow Ar
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Tribunjateng.com,tiktok.com/@uwuwu062 |
KOMENTAR